• Minggu, 26 Januari 2025

KPU Bandar Lampung Putuskan Nasib Eva-Deddy Malam Ini

Jumat, 08 Januari 2021 - 20.02 WIB
878

Suasana di Kantor KPU Bandar Lampung sejumlah awak media menunggu di depan kantor KPU Bandar Lampung, Jumat (08/01/2020).

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung akan membacakan putusan terkait tindaklanjut putusan Bawaslu nomor 02/Reg/L/PSM-PW/08.00/XII/2020 yang membatalkan pasangan calon Nomor urut 03 Eva Dwiana- Deddy Amarullah malam ini, Jumat (8/1/2020).

Dari pantauan Kupastuntas.co di kantor KPU Bandar Lampung, terlihat sejumlah aparat kepolisian dan awak media menunggu pleno yang dilakukan oleh KPU Bandar Lampung. Pasalnya KPU sendiri memiliki batas waktu 3 hari untuk memutuskan sejak putusan Bawaslu dibacakan pada Rabu (06/01/2020) lalu.

Diketahui, dalam persidangan, majelis pemeriksa dalam hal ini Bawaslu Lampung menyatakan Pasangan Calon Eva-Deddy terbukti melakukan pelanggaran administrasi Terstruktur, Sistematis, dan Masif (TSM) berdasarkan UU 10 tahun 2016 pasal 135 Ayat 4. Dan memutuskan untuk membatalkan penetapan pasangan calon nomor urut 03, serta memerintahkan KPU Bandar Lampung untuk membatalkan Eva-Deddy sebagai pasangan calon.

Sebelumnya, KPU telah melakukan konsultasi dengan KPU Lampung dan KPU RI sebelum memutuskan tindakan apa yang akan dilakukan. (*)

Video KUPAS TV : Satgas BUMN Serahkan 60 Ribu Masker Kepada Pemprov Lampung

Editor :