Kebun Agrowisata Unila Siap Ditanami
Kebun Agrowisata Universitas Lampung (Unila). Foto: Sri/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kebun Agrowisata Universitas Lampung (Unila) kini akan kembali ditanami oleh berbagai melon dan sayur-sayuran. Badan Pengelolaan Usaha (BPU) Unila juga kembali bekerjasama dengan CV Rukun Tani Indonesia (RTI) untuk mengelola kebun agrowisata tersebut.
Pengelola Agrowisata Unila, Suranto mengatakan, kebun yang luasnya kurang lebih satu hektar tersebut, saat ini sedang dilakukan penaburan pupuk kompos guna persiapan untuk dilakukan penanaman melon kembali.
"Pokoknya ini berbeda dengan yang kemarin. Agrowisata ini tidak hanya melon, namun ada juga semangka dan komoditas sayuran lainnya," ujar Suranto, di lokasi Kebun Agrowisata Unila, Minggu (27/12/2020).
Ia menjelaskan, penanam perdana melon rencananya akan dilakukan pada pertengahan atau akhir Januari 2021. Setelah dilakukan penanaman. Idealnya 70 hari dari masa tanam sudah bisa dipetik hasilnya.
"Nantinya juga akan kita perbanyak spot berfoto bagi pengunjung," lanjutnya.
Suranto mengestimasi, dana yang dikeluarkan untuk mengelola Agrowisata tersebut hingga Rp200 juta. Ia juga mengaku sampai saat ini belum menemukan kendala yang berarti dalam mengelola Agrowisata Unila.
"Hanya saja kalau sore hujan, para pekerja kita tidak bisa bekerja. Tapi selain itu kita selalu komunikasi dengan BPU Unila terkait progres setiap harinya," tutupnya. (*)
Video KUPAS TV : Izin Edar Makanan Sudah Habis Tapi Masih Tetap Dijual, Hasil Sidak Satgas Pangan Bandar Lampung
Berita Lainnya
-
Jersey Kupas Tuntas Fun Run 2025 Dirilis: Desain Elegan, Makna Mendalam tentang Sehat dan Kebersamaan
Rabu, 12 November 2025 -
Kejari Bandar Lampung Setor Rp1,8 Miliar Uang Pengganti Kasus Korupsi Jalan Ir Sutami
Rabu, 12 November 2025 -
Pemkot Bandar Lampung Pastikan Tukin ASN Tetap Aman Meski Dana Transfer Pusat Berkurang
Rabu, 12 November 2025 -
Dorong Komunitas Usaha Lokal, PLN UID Lampung Salurkan Bantuan kepada UMKM Dapur O Pringsewu
Rabu, 12 November 2025









