• Sabtu, 28 September 2024

Menara Masjid Al Furqon Diharap Jadi Destinasi Wisata Religi

Selasa, 22 Desember 2020 - 10.58 WIB
146

Ketua Fraksi PDIP DPRD Bandar Lampung, Dendi Yuginta. Foto: Ist.

Bandar Lampung, Kupastuntas.co - DPRD Kota Bandar Lampung berharap dengan selesainya pembangunan menara masjid Al Furqon maka diharapkan menjadi destinasi wisata religi baru di kota tapis berseri.

Ketua Fraksi PDIP DPRD Bandar Lampung, Dendi Yuginta mengatakan, dengan telah dibangunnya menara masjid Al-Furqon, dimana menara tersebut merupakan menara tertinggi di Provinsi Lampung memang menjadi salah satu icon kota Bandar Lampung.

"Kami fraksi PDIP  mengapresiasi ide Walikota. Dengan adanya menara tersebut, menjadi daya tarik bagi warga kota dan turis nasional, untuk wisata berekreasi di menara tertinggi di Lampung itu," ujar Dedi Yuginta.

Anggota Komisi III DPRD  ini mengatakan, pihaknya memberikan respon yang positif, atas selesainya pembangunan menara Al-Furqon tersebut. 

Ditambahkan, Anggota Komisi I DPRD Bandar Lampung, Fandi Tjandra mengapresiasi apa yang menjadi trobosan walikota.

"Ini terobosan yang cukup baik, dengan ini memberikan cara berbeda bagaimana masyarakat berwisata dan melihat keindahan Kota Bandar Lampung dari ketinggian,"ungkapnya

Kepala Dinas PU Bandar Lampung , Iwan Gunawan mengatakan, proses pembangunan menara masjid agung Al-Furqon Bandar Lampung sudah mencapai 100 meter.

Menara setinggi 100 meter itu dibangun sejak tahun 2017 dengan anggaran sekitar Rp24,5 miliar.

Diketahui, dari data yang didapat di website LPSE Bandar Lampung, pengerjaan menara masjid Al-Furqon 100 meter tersebut telah berlangsung sejak 2017 lalu.

Pada tahun 2017 pagu yang dianggarkan sebesar Rp10 miliar, yang dikerjakan oleh PT Bintang Kharisma Karya. Bersambung pada pembangunan lanjutah tahun 2018 dengan nilai pagu Rp8 miliar yang dikerjakan oleh PT Karya Kamefada Wijaya Indonesia. (*)

Video KUPAS TV : Masuk Lampung, Sopir Kendaraan Logistik Wajib Dites Antigen

Editor :