• Jumat, 18 Oktober 2024

Pilkada Lampung, 4 Daerah Ajukan Gugatan ke MK

Sabtu, 19 Desember 2020 - 12.18 WIB
299

Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Proses tahapan penetapan kepala daerah terpilih di empat Kabupaten/Kota sepertinya akan diperpanjang. Pasalnya, calon-calon di 4 daerah tersebut mengajukan gugatan sengketa hasil rekapitulasi suara ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Ke-empat daerah tersebut diantaranya, Kota Bandar Lampung, Paslon nomor urut 2, M. Yusuf Kohar-Tulus Purnomo mengajukan sengketa hasil ke MK pada Jumat (18/12/2020) kemarin. Kemudian Pilkada Lampung Selatan, pasangan Hipni-Melin Haryani juga mengajukan permohonan di hari yang sama.

Kemudian Kabupaten Pesisir Barat pasangan calon Aria Lukita Budiman-Erlina dan terakhir kabupaten Lampung Tengah Nessy Calvia-Imam Suhadi. 

Dalam pantauan Kupastuntas.co di situs Website miliki MK, berkas permohonan keempat calon kepala daerah tersebut telah tercatat dalam Buku Pengajuan Permohonan Elektronik (e-BP3).

Kelengkapan permohonan akan diperiksa berdasarkan peraturan MK nomor 6 tahun 2020 dalam tata cara dalam perkara perselisihan hasil pemilihan gubernur dan wakil gubernur, Bupati, Walikota.

Dimana permohonan yang belum lengkap akan dilengkapi pada saat masa perbaikan terhitung tiga hari sejak AP3 diterbitkan. 

Berikut perolehan suara di 4 daerah berdasarkan hasil Pleno di tingkat KPU Kota.

KPU Lampung Selatan, Berita Acara Pleno nomor 75/HK.03.1-Kpt/1801/KPU-Kab/XII/2020 

  1. Nanang Ermanto-Pandu Kesuma Dewangsa: 159.987 suara. 
  2. Tony Eka Candra-Antoni Imam: 146.115 suara.
  3. Hipni-Melin Haryani Wijaya: 136.459 suara.

KPU Pesisir Barat, Berita Acara Nomor 395/PL.02.6-KPT/1813/KPU-KAB/XII/2020

  1. Pieter-Fahrurrazi: 12.381 suara.
  2. Aria Lukita Budiwan-Erlina: 35.353 suara.
  3. Agus Istiqlal-Zulqoini:  41.234 suara.

KPU Kota Bandar Lampung, Berita Acara Nomor : 766/HK.03.1-Kpt/1871/KPU-Kot/XII/2020 

  1. Rycko Menoza-Johan Sulaiman: 92.428 suara.
  2. Yusuf Kohar-Tulus Purnomo: 93.280 suara.
  3. Eva Dwiana-Deddy Amarullah: 249.241 suara.

KPU Kabupaten Lampung tengah :

  1. Loekman Djoyosoemarto-M-Ilyas Hayani Muda: 128.942 suara.
  2. Musa Ahmad-Ardito Wijaya:  323.064 suara.
  3. Nessy Kalvia-Imam Suhadi: 189.276 suara. (*)


Video KUPAS TV : Toko Oleh-Oleh Khas Lampung Ditutup Satgas Covid-19 Karena Kebanyakan Pengunjung