2021, BLT-DD di Lambar Kembali Diperpanjang

Kabid pemerintahan pekon pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pekon (DPMP) Lampung Barat Ruspel Gultom. Foto: Iwan/Kupastuntas.co
Lampung Barat, Kupastuntas.co - Untuk diketahui seluruh masyarakat khusunya penerima Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (BLT-DD), pada tahun 2021 mendatang akan diperpanjang.
Hal tersebut disampaikan Kabid pemerintahan pekon pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pekon (DPMP) Lampung Barat Ruspel Gultom.
Namun kata Ruspel, meskipun bisa dipastikan BLT-DD tersebut diperpanjang tapi pihaknya belum menerima petunjuk teknis dari pemerintah pusat atau dari kementerian.
"Sesuai dengan Permendes 13 tahun 2020, bahwa BLT-DD dipersiapkan, tapi belum ada ketegasan berapa bulan dan berapa jumlah yang diterima masyarakat," kata Ruspel, Rabu (16/12/20).
Jadi kata Ruspel, pada dasarnya untuk di Kabupaten Lampung Barat secara umum Peratin (Kepala Desa) siap untuk kembali mendistribusikan BLT-DD tersebut di tahun 2021 mendatang.
Selain itu jelas Ruspel, mengenai anggaran dana desa kedepan masih di perioritaskan untuk anggaran penanganan maupun pengamanan pasca Covid-19.
"Sekali lagi saya tegaskan, kita di DPMP belum bisa memastikan berapa bulan dan berapa nominalnya. Jadi kita tunggu dulu Juknis dari pemerintah pusat," tandas Ruspel. (*)
Video KUPAS TV : Tarif Cukai Rokok Naik 12,5 Persen Tahun Depan, Perokok Makin Miskin?
Berita Lainnya
-
Bupati Lampung Barat Beri Sanksi Lima Kepala Sekolah Datang Terlambat Saat Upacara Hardiknas
Senin, 05 Mei 2025 -
16 Kasus HIV Ditemukan di Lampung Barat, Dinkes Pastikan Seluruh Pasien Aktif Jalani Terapi ARV
Kamis, 01 Mei 2025 -
Atlet Taekwondo Lampung Barat Sabet 8 Emas di Kejurnas Gubernur Cup I 2025
Kamis, 01 Mei 2025 -
Sempat Terdampak Efisiensi, Dinas PUPR Lambar Dapat Pengembalian Dana 20 Miliar
Rabu, 30 April 2025