Tak Lagi Difasilitasi Dinkes, KPU Siap Biaya Rapid Test KPPS Pengganti
Komisioner KPU Bandar Lampung Koordiv SDM Hamami.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Sebanyak 435 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dinyatakan reaktif setelah menjalani Rapid Test di hari pertama pada Kamis (26/11/2020) lalu.
Maka sesuai regulasi KPPS yang dinyatakan reaktif harus diganti dengan KPPS baru. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung harus menjalankan rapid test kepada KPPS pengganti dengan biaya sendiri. Pasalnya Dinas Kesehatan (Dinkes) Bandar Lampung hanya memfasilitasi rapid test untuk saat ini saja.
Menanggapi hal itu, Komisioner KPU Bandar Lampung Koordiv SDM, Hamami mengatakan, KPU siap membiayai rapid test anggota KPPS pengganti.
Menurut Hamami, hal ini perlu dilakukan guna memastikan tidak ada penyebaran Covid-19 saat pemungutan suara 9 Desember nanti.
"Setiap anggota KPPS pengganti tetap dirapid dengan dibiayain KPU dan memang sudah dianggarkan," ungkap Hamami, Jumat (27/11/2020).
Hamami menambahkan, yang harus digaris bawahi adalah, reaktif saat rapid test ini kan belum tentu positif Covid-19. Jadi masih ada isolasi mandiri.
Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan kota Bandar Lampung, Edwin Rusli mengungkapkan, dalam proses rapid test ini, pihak KPU akan mengganti KPPS yang dinyatakan reaktif dan harus dirapid test sendiri.
"Jadi KPPS nanti, begitu ada yang reaktif akan diganti, tapi rapidnya dengan biaya sendiri. Karena kita tidak boleh Double dan hanya boleh sekali memfasilitasinya," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : Waspada! Ini 5 Titik Rawan Kecelakaan di Lampung Selatan
Berita Lainnya
-
Rektor UIN Raden Intan Lampung: Pesantren dan Santri Penjaga Peradaban, Pilar Kemajuan Bangsa
Minggu, 16 November 2025 -
Upaya Pemerataan Layanan, Wagub Lampung Tekankan Kesiapan Fasilitas Rumah Sakit Kabupaten/Kota
Minggu, 16 November 2025 -
Lada Lampung Kian Terpuruk, Pengamat Minta Pemerintah Lakukan Intervensi Serius
Minggu, 16 November 2025 -
Bawaslu Tutup Konsolidasi Penguatan Pengawasan Pemilu di Bandar Lampung
Minggu, 16 November 2025









