Update Covid-19 Lampung 13 November: Pasien Positif Bertambah 34 Orang, Total 2.582 Kasus
Foto: Doc/Kupastuntas.co.
Bandar Lampung, Kupastuntas.co - Dinas Kesehatan Provinsi Lampung kembali melaporkan terjadinya penambahan kasus baru positif Covid-19 sebanyak 34 orang, Jum'at (13/11/2020).
Dengan tambahan tersebut, saat ini total akumulasi Covid-19 di Lampung mencapai 2.582 kasus dengan konfirmasi kematian yang bertambah dua orang sehingga totalnya menjadi 112 dan selesai isolasi 1.507 kasus.
Berdasarkan data yang dirilis Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, tambahan 34 kasus ini tersebar di dua daerah. Diantaranya dari Bandar Lampung 32 orang dan Pesawaran 2 orang.
Dari 43 kasus baru ini, sebanyak 28 orang tidak bergejala dan 7 orang bergejala. Sementara untuk kasus suspek saat ini bertambah 14 kasus sehingga totalnya menjadi 91 kasus. (*)
Video KUPAS TV : Tukang Parkir di Lampung Sodomi Belasan Anak, Diringkus Polisi
Berita Lainnya
-
RS Urip Sumoharjo Laksanakan Tindakan Perdana Cathlab Jantung Anak ADO
Rabu, 07 Januari 2026 -
38 Anak Ikuti Khitan Massal, YBM PLN UP3 Metro Beri Kado Pergantian Tahun 2025-2026
Rabu, 07 Januari 2026 -
Perbaikan 17 Ruas Jalan Provinsi Lampung Pakai Uang Pinjaman, Berikut Daftar Jalannya
Rabu, 07 Januari 2026 -
BMBK Lampung Siapkan Rp1,25 Triliun untuk Perbaikan 62 Ruas Jalan dan 7 Jembatan pada 2026
Rabu, 07 Januari 2026









