Hari Keempat Rapid Test di Pintu Masuk Bandar Lampung Didominasi Kendaraan Plat Palembang

Rapid test di Posko Tugu Radin Intan, Bandar Lampung, Kamis (29/10/2020). Foto: Sri/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Hari keempat Rapid test di dua pintu masuk kota Bandar Lampung terus berlangsung. Kali ini yang dirapid test masih di dominasi oleh kendaraan yang berasal dari Sumatera Selatan atau Palembang, Kamis (29/10/2020).
Hal itu lantaran terlihat kendaraan yang diberhentikan oleh sejumlah tim Satgas Covid-19, di Tugu Radin Intan lebih banyak berplat nomor BG (Palembang), namun juga tidak sedikit plat nomor mobil luar Lampung lainnya, seperti Jakarta, Serang dan lainnya.
Kendaraan yang ikut diberhentikan baik itu kendaraan pribadi, kendaraan pengangkut barang maupun pengangkut penumpang seperti bus hingga travel.
Baca juga : 30 Orang Reaktif dari Rapid Test Hari Ketiga di Dua Posko Masuk Bandar Lampung
Seperti halnya Dewi, Warga Palembang, Sumatera Selatan, yang menggunakan mobil pribadi dengan berplat BG itu ikut dihentikan. Menurutnya Ia sengaja mengajak keluarga ke Bandar Lampung untuk berlibur.
"Kesini ngajak anak saja liburan, dan sekalian berkunjung juga tempat saudara," ungkap Dewi.
Ia juga menjelaskan, berkunjung ke Bandar Lampung kali ini belum tau untuk berapa hari. Namun akan melihat situasinya terlebih dahulu.
"Adanya rapid test ini ya bagus, walaupun saya baru kali ini juga di rapid," lanjutnya.
Baca juga : 1.227 Orang Dirapid Test di Dua Posko, 16 Diantaranya Reaktif
Sementara, Henggar, warga Metro yang merupakan penumpang bus, yang hendak menyeberang ke Pulau Jawa itupun ikut diberhentikan untuk mengikuti rapid test.
"Saya penumpang bus mau ke Jakarta. Diberhentikan karena bus nya mau ke terminal Rajabasa dulu," terangnya.
Menurutnya, adanya rapid test tersebut, sangat baik. Karena setiap daerah jarang sekali mengadakan rapid test massal apa lagi gratis.
"Bagus untuk ngecek kesehatan kita apakah ada virus Covid-19 atau tidak. Tapi Alhamdulillah hasilnya non reaktif," ujarnya. (*)
Video KUPAS TV : 16 Pendatang Yang Masuk Perbatasan Bandar Lampung Reaktif Covid 19
Berita Lainnya
-
Tiga Polisi Tewas Saat Gerebek Sabung Ayam di Way Kanan, LPW Soroti Judi Kerap Dibekingi Aparat
Senin, 17 Maret 2025 -
Satu Anggota TNI Terduga Penembak Kapolsek dan Dua Anggota Polisi Dikabarkan Menyerahkan Diri
Senin, 17 Maret 2025 -
Jenazah Kapolsek dan Dua Anggota Polisi Way Kanan Dibawa ke RS Bhayangkara, Kapolda Lampung Turun ke TKP
Senin, 17 Maret 2025 -
Semarak Ramadhan, Pemkot Bandar Lampung Gelar Lomba Tilawatil Qur’an, Hafalan Surat Pendek dan Adzan
Senin, 17 Maret 2025