Indikasi Penipuan, Wabup Pringsewu Minta Bendahara OPD Tak Layani Permintaan Dana

Wakil Bupati (Wabup) Pringsewu, Fauzi. Foto: Rifaldi/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Pringsewu - Wakil Bupati (Wabup) Pringsewu, Fauzi, meminta para bendahara Organisasi Pemerintah Daerah ( OPD) untuk tidak melayani permintaan sejumlah dana yang mengatas-namakan Kepala OPD, Senin (28/9/2020) malam.
Termasuk mitra-mitra OPD seperti para pengusaha dan juga masyarakat. Karena bisa dipastikan itu adalah penipuan yang memanfaatkan momen pelantikan Kepala OPD baru beberapa waktu lalu.
"Bagi para kepala OPD yang merasa namanya digunakan dan dirugikan, dipersilakan lapor ke pihak yang berwajib," kata Fauzi, Senin (28/9/2020) malam.
Baca juga : Bupati Pringsewu Lantik 9 Pejabat Eselon II
Setelah pelantikan beberapa Kepala OPD beberapa hari lalu, sejumlah Kepala OPD yang baru dilantik dicatat namanya oleh oknum tak dikenal, dengan modus meminta sejumlah dana kepada bendahara OPD melalui telepon.
"Uang permintaan yang nilainya puluhan juta rupiah untuk diserahkan kepada Penjabat Sekdakab Pringsewu sebagai bentuk ucapan terima-kasih atas dilantiknya para Kepala OPD tersebut sekaligus untuk pengurusan administrasi," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : Kabupaten Way Kanan Deklarasi Pilkada Damai dan Bebas Covid 19
Berita Lainnya
-
Maling Modus Pecah Kaca Mobil Beraksi di Pringsewu, Uang Rp 246 Juta Lenyap
Rabu, 12 Maret 2025 -
Safari Ramadan Gubermur Lampung di Pringsewu Diwarnai Ground Breaking Jalan Rusak
Rabu, 12 Maret 2025 -
Bupati Pringsewu Lantik Andi Purwanto Sebagai Pj Sekretaris Daerah
Senin, 10 Maret 2025 -
Jajakan PSK di Bulan Ramadhan, Mucikari di Pringsewu Ditangkap Polisi
Minggu, 09 Maret 2025