Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana: Selalu Evaluasi Layanan dan Jangan Lengah
Kupastuntas.co, Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana menegaskan saat pandemi Covid-19 ini merupakan momentum terbaik seluruh karyawan Gapura Angkasa untuk meningkatkan pelayanan kepada seluruh konsumen. Jangan pernah sedikitpun lengah karena kompetitor terus mengincar dan berusaha memenangkan persaingan.
Penegasan itu disampaikan Dr Aqua di depan ratusan pegawai Gapura Angkasa yang ikut sebagai peserta sharing Komunikasi dan Motivasi pada Sabtu (5/9/2020). Mereka dibagi dalam tiga sesi dan secara ketat melaksanakan protokol kesehatan. Acaranya dimulai pagi hingga sore.
Temanya adalah "Service Excellent By Excellent People". Tempatnya di gedung Airport Construction Division, Airport Learning Center PT Angkasa Pura II Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Banten.
Direktur utama (dirut) Angkasa Pura I Dewa Gede Mahayana yang langsung memimpin acara tersebut. Dia hadir secara penuh di semua sesi. Itu menunjukkan keseriusan dan komitmennya yang tinggi untuk meningkatkan kemampuan komunikasi jajarannya dan memberi semangat kepada mereka saat pandemi Covid-19 ini.
"Kita hari ini sangat bersyukur dan beruntung sekali. Di tengah jadwalnya yang super padat, Pak Aqua berkenan menyempatkan waktunya untuk sharing Komunikasi dan Motivasi dengan kita. Selama ini beliau sudah melaksanakan kegiatan serupa di seluruh Indonesia dan puluhan negara dengan total peserta ratusan ribu orang," ujar Dewa dalam sambutannya.
Untuk itu selama sharing Komunikasi dan Motivasi ini, lanjut Dewa agar para peserta menyimak semua yang disampaikan Dr Aqua. Hal tersebut sangat penting sebagai pedoman dan motivasi dalam melaksanakan tugas sehari-hari di perusahaan.
"Pak Aqua ini selama puluhan tahun menjadi konsumen Gapura Angkasa lewat pesawat Garuda Indonesia yang rutin beliau naiki baik ke berbagai kota di Indonesia maupun mancanegara. Jadi beliau tahu persis layanan Gapura Angkasa dan hal-hal yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan," tambah bapak tiga anak itu.
Selalu Evaluasi Semua Layanan, di awal sharing-nya Dr Aqua dengan penuh ketulusan menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh karyawan Gapura Angkasa karena selama puluhan tahun, tepatnya sekitar 22 tahun telah merasakan layanan Gapura Angkasa di berbagai kota di Indonesia. Secara keseluruhan pelayanannya bagus.
"Selama ini secara umum saya puas sekali dengan layanan yang diberikan teman-teman di Gapura Angkasa. Saya merasa sangat terbantu. Semua urusan saya di berbagai bandara di Indonesia jadi mudah dan nyaman," ujar Dr Aqua.
Cuma, lanjut mantan wartawan di berbagai media cetak besar itu, agar semua karyawan Gapura Angkasa jangan cepat puas. Karena kalau tidak hati-hati bisa membuat jadi lupa diri.
Terbaik dilakukan menurut laki-laki yang selama belasan tahun setiap minggu rata-rata naik pesawat terbang sekitar tujuh kali ke berbagai kota termasuk mancanegara tersebut adalah selalu mengevaluasi semua layanan yang diberikan. Setiap saat harus peka.
Jika ada konsumen yang memuji, ungkap Dr Aqua, selain mengucapkan terima kasih, hal itu dijadikan motivasi untuk memberi layanan lebih baik lagi. Jadi pujian itu sebagai penyemangat.
Sebaliknya jika ada yang memberi masukan, kata penulis buku super best seller "The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi" itu, serius disimak. Kalau memang melakukan kesalahan langsung minta maaf. Jangan ulangi lagi dan segera diperbaiki.
"Intinya dalam melayani itu jangan cepat puas. Harus selalu waspada, mawas diri, dan hati-hati. Selain itu tidak diskriminatif. Semuanya layani sesuai dengan standar yang telah ditetapkan," ungkap Dr Aqua.
Semua Karyawan Harus Kompak, Staf ahli Ketua Umum KONI Pusat itu juga mengingatkan agar dalam melayani tidak terpengaruh pada penampilan orang-orang yang dilayani. Hal itu penting dilaksanakan karena tampilan fisik tidak selalu sama dengan aslinya.
Siapa saja yang menjadi konsumen tanpa melihat latar belakangnya, menurut Dr Aqua wajib dilayani. Usahakan optimal melakukannya sehingga mereka puas dan memiliki kesan mendalam yang positif. Lakukan secara konsisten.
Jika itu bisa dilakukan secara terus-menerus Dr Aqua yakin Gapura Angkasa akan memiliki banyak konsumen yang loyal termasuk dari berbagai korporasi.
"Mereka yang puas termasuk dari korporasi tentunya akan tetap menjadikan Gapura Angkasa sebagai mitra bisnisnya. Mereka juga dapat jadi pemasar yang baik dengan menceritakan pelayanan terbaik dari para pegawai Gapura Angkasa ke banyak pihak. Jika itu terjadi sangat menguntungkan buat perusahaan," tegas Dr Aqua.
Di sisi lain ujar bapak dari Alira Vania Putri Dwipayana dan Savero Karamiveta Dwipayana, kompetitor terus-menerus memperbaiki dan meningkatkan layanannya. Saingan itu selalu berusaha mencari kelemahan Gapura Angkasa. Untuk itu selalu hati-hati.
Agar memenangkan persaingan, pesan Dr Aqua, semua pegawai harus kompak. Semangatnya adalah kebersamaan untuk memberikan layanan terbaik ke seluruh konsumen.
"Sesama karyawan jangan ada yang merasa sebagai pesaing sehingga hubungannya tidak baik. Perkuatlah komunikasi di internal perusahaan sehingga bisa melayani konsumen secara totalitas," ungkap Dr Aqua.
Terkait dengan komunikasi dan pelayanan, Dr Aqua menyarankan kepada semua pegawai Gapura Angkasa agar menjadikan dirutnya I Dewa Gede Mahayana sebagai role model. Jadi tidak perlu mencari teladan dari luar perusahaan.
"Selama ini saya mengamati Pak Dewa memiliki berbagai kelebihan di bidang komunikasi dan selalu melayani dengan hati. Beliau cocok sebagai role model bagi sekitar 7.000 karyawan Gapura Angkasa," pungkas Dr Aqua.
Rencananya sharing Komunikasi dan Motivasi di Gapura Angkasa terus dilanjutkan hingga belasan sesi. Semua karyawan akan 'disentuh' agar tetap semangat selama pandemi Covid-19. Jadwalnya menyesuaikan dengan keluangan waktu Dr Aqua. (ZH)
Video KUPASTV : BAHASA DAERAH TERANCAM PUNAH KALAU TIDAK DIGUNAKAN - DUTA BAHASA PROVINSI LAMPUNG
Berita Lainnya
-
Pemerintah Resmi Turunkan Harga Tiket Pesawat 10% Selama Periode Natal-Tahun Baru
Rabu, 27 November 2024 -
Menteri Pendidikan: Gaji Guru ASN Naik Satu Kali Gaji, Gaji Guru Non-ASN Naik 2 Juta
Selasa, 26 November 2024 -
MK Tolak Uji Materi Penyediaan Kotak Kosong di Pilkada Seluruh Daerah
Sabtu, 16 November 2024 -
Kemendagri Resmi Larang Kepala Daerah Sebar Bansos Jelang Pilkada
Kamis, 14 November 2024