Mulai Besok, 625 Petugas BPS Lakukan Sensus Penduduk Tatap Muka
Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Mulai besok, Selasa (1/9/2020), Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bandar Lampung akan melakukan sensus penduduk tatap muka. Serta sudah menyiapkan 625 petugas yang nantinya tersebar di 20 kecamatan.
Kepala BPS Bandar Lampung, Akhmad Nasrudin mengatakan, semua petugas sensus yang turun ke lapangan tersebut telah dibekali dengan penyesuaian protokol kesehatan sebelum melakukan pendataan penduduk. "Juga sudah kita rapid test," ujarnya, Senin (31/8/2020).
Rencananya pendataan sensus penduduk tatap muka pertama kali akan dilakukan pada kediaman Walikota di Palapa Tanjung Karang Pusat.
"Rencananya akan dilakukan dalam satu bulan penuh. Dengan didampingi oleh ketua RT setempat," lanjutnya.
Baca juga : Sebanyak 88.807 Nomor Telepon Siswa Terdata di Dapodik untuk Terima Bantuan Kuota
Akhmad berharap, warga yang belum mengisi sensus online diharapkan mengikuti pengisian sensus manual ini dengan maksimal.
"Masyarakat diharapkan bisa menerima kunjungan petugas sensus ke rumah. Karena sensus penduduk ini akan besar pengaruhnya terhadap kebijakan yang akan diambil kemudian," terangnya.
Karena sensus penduduk door to door kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Dimana kali ini dilakukan dengan sedikit pertanyaan dan lebih spesifik (bersifat khusus). "Setidaknya hanya tiga pertanyaan," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : Ribuan Warga Padati Nonton Layang Layang di Area Persawahan, Polisi ‘Turun Tangan’
Berita Lainnya
-
Dua RSUD di Lampung Tunggak Pembayaran Obat Rp 4,5 Miliar, Pengamat: Kepala Daerah Harus Bertanggung Jawab
Minggu, 23 November 2025 -
Ditangkap di Lamsel, Ini Tampang Pembunuh Ayah Kandung di Bandar Lampung
Minggu, 23 November 2025 -
PWNU Lampung Serukan Kedamaian dan Kepercayaan Penuh kepada PBNU dalam Menyikapi Dinamika Internal
Sabtu, 22 November 2025 -
Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Raih Juara 2 Lomba Video Kreatif Edukasi di Guidance and Counseling Festival HMJ BK UNTIRTA 2025
Sabtu, 22 November 2025









