Mobil Pegawai Disdukcapil Tubaba Alami Kecelakaan Tunggal

Kondisi Mobil Panther berwarna hijau dengan Nomor polisi AA 8684 MH, yang mengalami kecelakaan tunggal. Foto: Rahmad/Kupastuntas.co
Kupatuntas.co, Tulang Bawang Barat - Sebuah mobil Panther berwarna hijau dengan Nomor polisi AA 8684 MH, yang dikendarai oleh Buyung, pegawai Disdukcapil Tulang Bawang Barat mengalami kecelakaan tunggal.
Kejadian tersebut terjadi di jalan tiyuh Panaragan, kecamatan Tulang Bawang Tengah pada Senin (10/8/2020).
Buyung mengatakan peristiwa itu disebabkan karena dirinya tidak bisa mengendalikan mobil tersebut.
"Iya mas,kejadiannya tiba-tiba, pas tikungan tekor dan stir mobil bisa tidak terkendali lagi, untung saja tidak ada kendaraan lain, dan Alhamdulillah Kami berdua pak Lukman selamat,"jelas Buyung.
Tidak ada korban jiwa didalam peristiwa kecelakaan tunggal tersebut, dan saat ini mobil sudah dievakuasi pihak terkait. (*)
Berita Lainnya
-
Pondok Modern Al Furqon Tubaba Raih Penghargaan LPKRA Tingkat Nasional
Kamis, 28 November 2024 -
Arinal Djunaidi - Sutono Unggul di TPS Umar Ahmad
Rabu, 27 November 2024 -
Pilgub Lampung 2024, Arinal Djunaidi-Sutono Unggul di TPS 03 Desa Karta Tubaba
Rabu, 27 November 2024 -
Sukses Hibur Ribuan Warga Tubaba, Andika Kangen Band Ajak Pilih Ardjuno di Pilgub Lampung 2024
Selasa, 12 November 2024