Pemprov Lampung Segera Bangun SLB Negeri di Pesisir Barat
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Sulpakar, saat memberikan keterangan di lingkungan kantor Gubernur Lampung, Rabu (15/7/2020). Foto: Siti/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) akan membangun Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri, di pekon Biha, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar).
Kepala Disdikbud Provinsi Lampung, Sulpakar mengatakan, bangunan dengan total anggaran sebesar Rp2,8 miliar tersebut akan berdiri di tanah pertanian milik Pemprov Lampung dengan luas 1 hektare.
"Aset milik Pemprov yang tata kelola ada di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah yang pemanfaatkanya dimanfaatkan oleh Dinas Pertanian. Kita sudah sepakat," kata Sulpakar, Rabu (15/7/2020).
Dipilihnya Pesibar lantaran disana belum memiliki SLB. Selain itu sebagai upaya untuk mendukung pendidikan bagi kaum disabilitas hingga tingkat Kabupaten. "Pembangunannya akan segera dimulai, kami diberi waktu lima bulan. Insyaallah Desember sudah selesai," lanjutnya.
Dengan adanya penambahan 1 SLB yang akan dibangun. Maka Pemprov Lampung akan mempunyai 28 SLB yang terdiri dari 13 Swasta dan 15 Negeri. (*)
Berita Lainnya
-
BBM Lokal Sudah Euro 5, Pakar Dorong SPBU Swasta Serap Produksi Dalam Negeri
Jumat, 23 Januari 2026 -
Eks Napiter Minta Polda Lampung Tindak Tersangka Jaringan Teroris yang Masih Bebas
Jumat, 23 Januari 2026 -
Delapan Desa di Lampung Selatan Sepakat Gabung ke Bandar Lampung
Jumat, 23 Januari 2026 -
Universitas Teknokrat Indonesia Dorong Inovasi Wirausaha Mahasiswa Lewat Produk Cookies Premium Bonava
Jumat, 23 Januari 2026









