Disdikbud Lampung Imbau Kegiatan MPLS Dilakukan Secara Daring
Kepala Disdikbud Lampung, Drs. Sulpakar, MM saat bincang santai dalam program Kupas Podcast di Studio Podcast Kupas Tuntas, Rabu (15/07/2020). Foto: Luky/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung mengimbau Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dilakukan secara Daring, namun kegiatan tersebut adalah kewenangan pihak Sekolah apakah menyelenggarakan melalui daring ataukah secara tatap muka.
Baca Juga: Terkait Sekolah yang Ingin Mulai Pembelajaran Tatap Muka, Ini Penjelasan Kadisdikbud Lampung
Hal tersebut disampaikan Kepala Disdikbud Provinsi Lampung, Drs. Sulpakar, MM saat bincang santai dalam program Kupas Podcast di Studio Podcast Kupas Tuntas, Rabu (15/07/2020).
Ia mengatakan, tidak semua sekolah melakukan MPLS di Sekolah, karena hal ini ditentukan oleh sarana dan prasarana protokol kesehatan di setiap sekolah.
“Sehingga kalau memang ada Sekolah yang sudah menerapkan MPLS, berarti sudah siap dalam aturan tersebut,”katanya.
Ia menerangkan MPLS adalah pengenalan kepada siswa baru tentang sekolah tersebut baik mengenai siswa berprestasi ataupun mengenai lingkungan sekolah.
Baca Juga: Mulai Besok, Tubaba Selenggarakan Belajar Tatap Muka di Sekolah
Namun memang seharusnya kegiatan MPLS dilakukan secara daring, Ia mencontohkan bisa dengan memotret kondisi sekolah dan masing-masing ruangan.
“Bisa ditunjukkan kondisi sekolahnya, dipotret ruangan perpustakan dan dikenalkan kepada siswa secara daring,” ungkapnya. (*)
Berita Lainnya
-
BBM Lokal Sudah Euro 5, Pakar Dorong SPBU Swasta Serap Produksi Dalam Negeri
Jumat, 23 Januari 2026 -
Eks Napiter Minta Polda Lampung Tindak Tersangka Jaringan Teroris yang Masih Bebas
Jumat, 23 Januari 2026 -
Delapan Desa di Lampung Selatan Sepakat Gabung ke Bandar Lampung
Jumat, 23 Januari 2026 -
Universitas Teknokrat Indonesia Dorong Inovasi Wirausaha Mahasiswa Lewat Produk Cookies Premium Bonava
Jumat, 23 Januari 2026









