• Selasa, 22 Oktober 2024

Bupati Lamtim Zaiful Hadiri Serah Terima Hibah Kapal Pelayan Rakyat di Jakarta

Selasa, 14 Juli 2020 - 19.45 WIB
42

Bupati Lampung Timur (Lamtim), Zaiful Bokhari, saat serah terima hibah kapal pelayan rakyat di Redtop Jalan Pecenongan 72, Jakarta Pusat, Selasa (14/7/2020). Foto: Doc/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Timur - Bupati Lampung Timur (Lamtim), Zaiful Bokhari, menghadiri acara penanda-tanganan surat perjanjian dan berita acara serah terima hibah kapal pelayan rakyat terhadap multiyears contract bertempat di Redtop Jalan Pecenongan 72, Jakarta Pusat, Selasa (14/7/2020).

Dalam sambutan Dirjen Perhubungan menyampaikan, hibah kapal dilakukan untuk menjaga konektivitas agar tetap terhubung. Ia juga menghimbau agar kapal tersebut bisa dimanfaatkan secara optimal. Paling penting jangan lupa untuk segera dicatat sebagai aset daerah.

Dalam kesempatan yang sama, Zaiful Bokhari pun menyampaikan hal senada. Ia bersyukur karena Lamtim mendapat hibah kapal untuk menjaga konektivitas masyarakat.

"Alhamdulillah hari ini kita hadir disini untuk menerima dan menanda-tangani serah terima hibah kapal. Mudah-mudahan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat dan kita akan pelihara dengan baik. Untuk pemeliharaan dan lain sebagainya kita akan alokasikan dari anggaran dan sesuai dengan arahan bapak Dirjen tadi, bahwa ini akan segera kita catat kita tetapkan sebagai aset daerah Kabupaten Lamtim, Insyaallah ini dapat membantu konektivitas masyarakat yang ada di Lamtim,” terang Zaiful.

Dalam acara tersebut Zaiful didampingi oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Datang Cahaya Hartawan, Kepala Dinas Perhubungan Lampung Timur, Subandri Bachir dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Mansur Syah. (Adv Kominfo)