FPI dan Sejumlah Ormas di Lampung Demo Tolak RUU HIP

FPI dan sejumlah Ormas saat menggelar demo di lapangan Korpri Kantor Gubernur Lampung, Jumat (26/6). Foto: Siti/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Front Pembela Islam (FPI) dan sejumlah ormas menggelar unjuk rasa menolak rancangan undang-undang haluan ideologi Pancasila (RUU HIP) di lapangan Korpri Kantor Gubernur Lampung, Jumat (26/6).
"Kami siap mati untuk NKRI. Siap mati untuk Islam. Stop RUU HIP. Silahkan tangkap kami. Pukul kami. Tapi kami tidak akan diam," kata Meri, salah seorang koodinator yang menyampaikan aspirasi.
Massa terus berorasi dan memanas. Bahkan mereka membakar bendera bewarna merah berlogo palu dan arit. Saat membakar bendera, massa sambil bernyanyi 'Bakar, bakar, bakar PKI. Bakar PKI sekarang juga'.
Dari pantauan Kupastuntas.co di lapangan, massa yang melakukan unjuk rasa berjumlah ratusan, mulai dari anak-anak hingga orang tua. Bahkan ada yang tidak mengenakan masker. (*)
Berita Lainnya
-
Ombudsman Lampung Ingatkan Disdikbud Perkuat Sosialisasi SPMB
Jumat, 16 Mei 2025 -
Korem Tunggu Juklak Penempatan TNI di Kantor Kejati dan Kejari
Jumat, 16 Mei 2025 -
Peringati HUT Ke-9, Puslatpurmar 8 Teluk Ratai Gelar Bakti Sosial Donor Darah
Kamis, 15 Mei 2025 -
PMI Asal Lampung Terbanyak Kelima Se-Nasional, Pemerintah Siapkan Kelas Migran di SMA/SMK
Kamis, 15 Mei 2025