Empat Daerah di Lampung Akan Dilakukan Rapid Test Massal
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, saat memberikan keterangan, Rabu (10/6/2020). Foto: Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi Lampung berencana akan melalukan rapid test secara massal di empat daerah yang mempunyai tingkat penduduk yang tinggi.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan, ke empat daerah tersebut diantaranya Kota Bandar Lampung, Kebupaten Lampung Tengah, Lampung Selatan dan Pesawaran.
"Empat Daerah direncanakan akan dilakukan rapid tets massal dan akan di fokuskan ke pasar tradisional dan terminal, karena kita khawatir pasar akan menjadi klaster baru penyebaran Covid-19, pemilihan empat daerah itu dilihat dari jumlah penduduk yang banyak," katanya saat memberikan keterangan, Rabu (10/6/2020).
Video : Lampung Masuk New Normal, Para Jomblo Yang Mau Nikah Sudah Bisa Datang Ke Kua
Lanjut Reihana, pihaknya saat ini sedang menunggu data berapa banyak rapid tes yang dimiliki empat daerah tersebut.
"Sedang dipersiapkan untuk logistik, maunya secepatnya, kalau bisa minggu depan sudah dilakukan. Kami sedang menunggu data dari Kabupaten/Kota mereka mempunyai berapa rapid tes dan Pemprov akan bantu suplay," tambahnya.
Sementara itu, Liaison, Officer Badan Nasional Penanggulangan Bencana (LO BNPB) Marsda TNI Nazirsyah mengatakan, ke empat daerah tersebut menjadi prioritas yang dimungkinan adanya penyebaran Covid-19.
"Rapid test yang akan dilaksanakan kurang lebih 2.000, namun masih dalam kajian karena adanya keterbatasan, dan diutamakan untuk tempat yang memicu keramaian seperti pasar," katanya. (*)
Berita Lainnya
-
Antisipasi Megathrust dan Ancaman Disintegrasi, Pemuda Katolik Digembleng di SPN Polda Lampung
Sabtu, 17 Januari 2026 -
Bangun Pabrik Rokok di Lampung Timur, HS Target Serap 3.000 Pekerja Termasuk Penyandang Disabilitas
Sabtu, 17 Januari 2026 -
Dukung Kemandirian Ekonomi Digital, Pusat Unggulan Universitas Teknokrat Indonesia LEAD Center Gelar 'Pekan PKM' di Berbagai SMK Lampung
Sabtu, 17 Januari 2026 -
Universitas Teknokrat Peringati Isra Mi’raj Perdana di Masjid Agung Al Hijrah Kota Baru Lampung
Jumat, 16 Januari 2026









