9 Rumah di Lampung Timur Rusak Dihantam Puting Beliung
Kondisi rumah warga yang rusak akibat dihantam angin puting beliung
Lampung Timur - Hujan deras yang disertai Angin Puting Beliung menghantam 9 rumah warga Dusun IV, Desa Brajaindah, Kecamatan Braja selebah, Lampung Timur, Kamis (4/6/2020) pagi.
Peristiwa tersebut di benarkan oleh Kepala Dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Lampung Timur, Mashur. Ia mengatakan kerusakan yang terjadi rata rata atap rumah korban tersapu angin.
"Data yang didapat oleh BPBD Lampung Timur dari 9 rumah yang diterjang angin puting beliung itu diantaranya milik, Purnomo, Harun, Herman, Inan Susanto, Sutarya, Sariah, Edi Susilo, Sukirman dan Tarno," jelasnya
Mengenai jumlah kerugian, pihak BPBD masih melakukan pendataan, dan nanti yang menentukan berapa kerugian kerusakan dari Dinas PU. "Kami masih melakukan pendataaan dan peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa," ungkapnya (*)
Berita Lainnya
-
Pembunuh Guru Asal Lampung Timur di OKU Dibekuk, Polisi Dalami Motif Pelaku
Jumat, 21 November 2025 -
Banjir Rendam Rumah Warga Labuhanratu Dua Lampung Timur, Kades Minta Pemerintah Segera Keruk Sungai
Kamis, 20 November 2025 -
Tiga Pelaku Pengecoran Solar Subsidi di SPBU Sribhawono Ditetapkan Tersangka, Salah Satunya Pegawai SPBU
Rabu, 19 November 2025 -
Polisi Tangkap Sopir Truk di Lampung Timur Gelapkan Uang Penjualan Gabah Rp64 Juta
Rabu, 19 November 2025









