Update Covid-19 Lampung, Pasien Positif Kembali Bertambah Jadi 131 Orang
Update Data Covid-19 Provinsi Lampung, Jumat (29/5/2020). Foto: Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Lampung kembali bertambah sebanyak 13 orang. Sehingga totalnya menjadi 131 kasus.
Jumlah tersebut berdasarkan data update Covid-19 terbaru, yang dikeluarkan Dinas Kesehatan Provinsi Lampung pada Jumat (29/5/2020).
Penambahan 13 kasus tersebut tersebar di 5 Kabupaten/Kota, diantaranya Kota Bandar Lampung sebanyak 8 kasus, Lampung Selatan 2 kasus, Tanggamus, Lampung Tengah dan Metro masing-masing satu orang.
Dari total 131 kasus tersebut, tercatat 65 orang masih dalam perawatan, 55 orang dinyatakan sembuh dan 11 orang dinyatakan meninggal dunia.
Sedangkan untuk pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 104 orang, dengan rincian 12 orang masih dalam perawatan, 71 orang sudah dipulangkan dengan hasil negatif dan 21 orang dinyatakan meninggal dunia.
Sedangkan untuk orang dalam pantauan (ODP) berjumlah 3.168 orang, sebanyak 52 masih dalam pantauan, 3.109 orang sudah selesai dipantau dalam 14 hari, dan sisanya 7 orang meninggal dunia. (*)
Berita Lainnya
-
DPRD Lampung Dukung Cetak Sawah 5.000 Hektare, Ingatkan Perbaikan Irigasi Sawah Lama Tak Diabaikan
Rabu, 14 Januari 2026 -
Dari 240 Perusahaan, Baru 64 Perusahaan Bayar Pajak Alat Berat
Rabu, 14 Januari 2026 -
Lima Atlet Lampung Peraih Medali SEA Games Terima Penghargaan dari Kapolri
Rabu, 14 Januari 2026 -
Rekonstruksi Pembunuhan Ayah Kandung di Rajabasa, Pelaku Peragakan 21 Adegan
Rabu, 14 Januari 2026









