• Rabu, 14 Mei 2025

Dampak Corona, Harga Cabe 'Setan' Turun Drastis

Selasa, 05 Mei 2020 - 15.05 WIB
221

Rosidin salah satu pedagang Cabe setan di Pasar Tugu Bandar Lampung, Selasa (05/05/2020). Foto: Sulaiman/Kupastuntas.co

Bandar Lampung - Selain berdampak pada kesehatan manusia. Penyebaran Virus Corona juga berdampak pada segi ekonomi. Minimnya pendapatan masyarakat membuat pola konsumtif juga turut menurun yang berimbas menurun harga jual barang.

Hal inilah yang dikeluhkan oleh Rosidin, pedagang sayuran yang berada di pasar Tugu Bandar Lampung. 

Ia mengatakan, salah satu bahan makanan yang paling drastis penurunan harganya adalah pada komoditas cabe 'setan'.  Menurut Rosidin harga Cabe Setan ini turun hingga setengah pada biasanya.

"Sebelum Corona ini, harga perkilonya itu 30 ribu, tetapi sekarang turun lebih dari 50 persen, yakni mencapai 15 ribu perkilonya. Padahal Cabai setan ini, pernah mencapai 80ribu perkilo," ujarnya.

Ia melanjutkan, meskipun harga sudah turun, tetapi penjualannya sepi. " Kalau untuk stoknya mah ada terus. Tapi karena sepinya pembeli, biasanya kita stok itu 35 kilo, sekarang cuma berani stok 10 kilo saja," ujarnya. (*)

Editor :