BREAKING NEWS ! Ruas Jalan Liwa - Krui Longsor Hingga Menutupi Badan Jalan
Ruas Jalan Liwa - Krui KM 2 yang longsor hingga menutupi badan jalan, Senin (27/4/2020). Foto: Iwan/Kupastuntas.co
Lampung Barat - Ruas Jalan Liwa - Krui KM 2 tepatnya di Pekon (Desa) Kubu Perahu, Kecamatan Bali Bukit longsor hingga menutupi badan jalan, Senin (27/4/2020) sekitar pukul 17.00 WIB.
Hal tersebut diduga dikarenakan curah hujan tinggi yang mengguyur Kabupaten Lampung Barat sejak Senin siang dan belum reda hingga saat ini.
Kabid Kedaruratan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, Mekal Novisa saat dihubungi melalui sambungan selulernya mengatakan, bahwa material longsor menutupi jalan.
"Lokasinya sebelum kolam renang Way sinda dan tidak ada korban jiwa. Saat ini tim BPBD sedang meninjau lokasi kejadian dan diperlukan alat berat untuk membersihkan material tanah longsor," ungkapnya.
Mekal menambahkan, untuk sementara arus lalu lintas belum bisa dilalui, baik kendaraan roda dua maupun roda empat. Mungkin itu yang bisa saya sampaikan, informasi selanjutnya nanti akan di sampaikan lagi," singkatnya.
Sedangkan Kasat Lantas Polres Lampung Barat, Iptu Raphi Hendrawan mendampingi Kapolres AKBP Rachmat Tri Hariyadi saat dikonfirmasi via WhatsAppnya mengatakan, "Jika saat ini anggotanya sudah berada di TKP," tulisnya singkat. (*)
Berita Lainnya
-
Masjid Megah Al-Muhajirin Senilai Rp 1,7 Miliar di Batu Ketulis Lambar Resmi Berdiri, Bukti Kekuatan Swadaya Umat
Minggu, 09 November 2025 -
Harimau Sumatera Tertangkap di Sukabumi Lambar Mati dalam Perawatan
Sabtu, 08 November 2025 -
Krisis Kemandirian Daerah dan Pilihan Sulit Pembangunan Lampung Barat, Oleh: Echa Wahyudi
Jumat, 07 November 2025 -
BPBD: Lampung Barat Berpotensi Terkena Dampak Megathrust, Warga Harus Waspada
Kamis, 06 November 2025









