Keluarga Salah Satu Pasien Covid-19 Dinyatakan Negatif Dari Hasil Rapid Test
Tulangbawang barat - Setelah dilakukannya Rapid Test kepada keluarga salah satu pasien Covid-19 yang ada di Kabupaten Tulangbawang Barat, dinyatakan negatif.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulangbawang Barat, Majril mengatakan, bahwa keadaan pasien saat ini sudah mulai membaik dan keluarga pasien dinyatakan negatif semua.
"Langsung kita periksa, supaya tidak panik dan sudah kita laporkan kepada pak Bupati jadi keluarganya pak H (pasien Covid-19) ini, M (istri) negatif, L/N (anak) negatif, AS (menantu) negatif, N (anak) negatif, R (cucu) negatif," kata Majril.
Majril menghimbau kepada masyarakat, agar tidak panik dan selalu menjaga kebersihan dan kesehatan masing-masing. "Yang artinya, keluarganya aja negatif apalagi tetangga yang tidak kontak," imbuhnya.
"Yang penting kita tetap jaga kebersihan jaga kesehatan, agar terhindar dari penyakit," tukasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pondok Modern Al Furqon Tubaba Raih Penghargaan LPKRA Tingkat Nasional
Kamis, 28 November 2024 -
Arinal Djunaidi - Sutono Unggul di TPS Umar Ahmad
Rabu, 27 November 2024 -
Pilgub Lampung 2024, Arinal Djunaidi-Sutono Unggul di TPS 03 Desa Karta Tubaba
Rabu, 27 November 2024 -
Sukses Hibur Ribuan Warga Tubaba, Andika Kangen Band Ajak Pilih Ardjuno di Pilgub Lampung 2024
Selasa, 12 November 2024