2 Warga Tanggamus Tewas Kecelakaan di Pringsewu

Foto: Ist.
Pringsewu - Terjadi Kecelakan di ruas Jalan Lintas Barat Sidoharjo, Jalan Jendral Ahmad Yani Kecamatan Pringsewu Kabupaten Pringsewu, Minggu (29/3/2020) Pukul 09.00 WIB.
Belum diketahui bagaimana peristiwa kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) tersebut terjadi. Namun kecelakaan tersebut mengakibatkan 2 penumpang sepeda motor Honda Mega Pro B 3701 BYC tewas di tempat kejadian perkara (TKP).
Saat ini kedua korban berada di Ruang Jenazah Rumah Sakit Mitra Husada Pringsewu. Keduanya warga Kabupaten Tangganus, yakni Sasli Rais (31) Warga Kelurahan Betung, Kecamatan Pematang Sawa, Kabupaten Tanggamus, Sarmadi (30) warga Keluarahan Tegineneng, Kecamatan Limau Kabupaten Tanggamus.
Suhar seorang warga setempat mengaku, tidak tahu bagaimana peristiwa kecelakaan tersebut.
Sejumlah warga mengetahuinya setelah korban sudah terkapar di jalan. Diduga kecelakaan maut tersebut melibatkan kendaraan roda empat (Truk).
Sementara itu, seorang perempuan yang berada di pertokoan lokasi tersebut mengaku, sempat mendengar benturan keras dari peristiwa tersebut. "Suaranya keras, tapi saya tidak berani keluar, takut," kata perempuan yang enggan disebut namanya.
Peristiwa kecelakaan maut tersebut saat ini telah ditangai oleh personil satuan lalu lintas Polres pringsewu. (*)
Berita Lainnya
-
Serangan Buaya Kembali Terjadi di Tanggamus, Warga Desak Pemerintah Segera Ambil Tindakan
Senin, 30 Juni 2025 -
Lansia di Tanggamus Tewas Diterkam Buaya Saat Buang Air di Sungai Way Semaka
Senin, 30 Juni 2025 -
Satu Jemaah Haji Asal Tanggamus Wafat di Madinah, 386 Jemaah Pulang ke Tanah Air
Senin, 30 Juni 2025 -
Letkol Inf Dwi Djunaidi Mulyono Jabat Dandim 0424/Tanggamus yang Baru
Senin, 30 Juni 2025