Jokowi Tinjau Langsung Wisma Atlet
Jakarta - Presiden Joko Widodo meninjau Wisma Atlet Kemayoran yang mulai beroperasi menjadi Rumah Sakit Darurat Covid-19, Senin (23/3/2020) pagi.
Jokowi tiba di Wisma Atlet sekitar pukul 09.03 WIB. Ia disambut Menteri BUMN Erick Thohir dan Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo.
Dari pantauan yang disiarkan langsung melalui akun YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi terlihat meninjau ruang IGD menggunakan masker dan sarung tangan.
Ia berkeliling melihat sejumlah fasilitas yang disediakan, mulai dari tempat tidur hingga alat kesehatan yang akan digunakan. Sementara sejumlah tim medis juga terlihat menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap.
Diketahui, dari 10 unit bangunan yang ada di Wisma Atlet Kemayoran, Kementerian PUPR menyiapkan 4 tower untuk digunakan sebagai RS Darurat yakni tower 1, 3, 6, dan 7 yang semuanya berada di Blok D10.
Tower 7 akan digunakan sebagai IGD di lanta 1, ICU di lantai 2, ruang bersantai di lantai 3, dan ruang rawat inap pasien dari lantai 4 sampai 24. Diperkirakan Wisma Atlet mampu menampung 1.000 hingga 2.000 pasien.
Jumlah pasien positif terinfeksi covid-19 hingga Minggu (22/3/2020) kemarin, diketahui kembali bertambah. Jumlah pasien positif bertambah 64 orang, sehingga total pasien menjadi 514 orang yang dinyatakan positif terjangkit virus tersebut.
Sedangkan jumlah korban meninggal dunia dan sembuh juga bertambah. Korban meninggal bertambah menjadi 10 orang, atau total mencapai 48 orang. Sedangkan jumlah pasien yang dinyatakan sembuh juga bertambah 9 orang menjadi 29 orang. (*)
Berita Lainnya
-
Pemerintah Resmi Turunkan Harga Tiket Pesawat 10% Selama Periode Natal-Tahun Baru
Rabu, 27 November 2024 -
Menteri Pendidikan: Gaji Guru ASN Naik Satu Kali Gaji, Gaji Guru Non-ASN Naik 2 Juta
Selasa, 26 November 2024 -
MK Tolak Uji Materi Penyediaan Kotak Kosong di Pilkada Seluruh Daerah
Sabtu, 16 November 2024 -
Kemendagri Resmi Larang Kepala Daerah Sebar Bansos Jelang Pilkada
Kamis, 14 November 2024