DPRD Tubaba Gelar Coffe Morning Bersama Jajaran Forkopimda
Tulang Bawang Barat - Guna mempererat tali silaturahmi, Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) mengelar kegiatan Coffe Morning bersama dengan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Jumat (06/03/2020).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di sekretariat DPRD Tubaba, dan dihadiri Wakil Bupati Tulangbawang Barat, Kapolres Tubaba, Sekretaris Daerah (Sekda) Tubaba, dan Kepala Kejaksaan Negeri Tulang Bawang, dengan mengusung tema 'Jalin silaturahmi, tingkatkan sinergitas dan profesionalisme demi kemajuan Bumi Ragem Sai Mangi Wawai'.
Dalam pembukaan sambutannya, Ketua DPRD Tulang Bawang barat, Ponco Nugroho mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh tamu undangan yang mana telah memenuhi undangan kegiatan Coffe Morning dengan DPRD Tubaba. "Terima kasih yang tak terhingga atas kehadirannya memenuhi undangan silaturahmi Coffe Morning dengan DPRD kabupaten Tulangbawang barat", Sapa Ponco Nugroho dalam sambutannya.
Lanjutnya, Ponco Nugroho juga mengatakan, walaupun dengan kesederhanaan acara silaturahmi yang diadakan ini diharapkan bisa menjadikan pemecahan suatu permasalahan. "Tak lain tak bukan kami mengadakan acara ini yang pertama. Kebetulan ini hari Jumat, ketika kita melakukan silaturahmi kita akan dipanjangkan umurnya, dipanjangkan rejeki nya, salah satu nya rejeki nikmat kita hari ini masih bisa makan bubur makan lontong bahkan alakadarnya dan ini kita berharap duduk bareng ngobrol bagaimana nanti kedepannya mendaji Tubaba yang diidam-idamkan oleh masyarakat bahwa dan kita mempunyai filosofi Nemen, Nedes, Nerimo dan TOP ini mudah-mudahan dengan ngobrol santai ini semuanya bisa diselesaikan", ujar Ponco.
"Dan kami mengucapkan terima kasih kepada Kapolres tulang Bawang Barat, masyarakat banyak yang atensi kepada kami mengucapkan terima kasih atas dibentuknya Polres tulang Bawang Barat, barusan ada beberapa kejadian namun semuanya bisa diatasi oleh bapak Kapolres sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada Polres Tubaba", Sambung Ketua DPRD Tubaba.
"Kemudian kepada pemerintah daerah tulang Bawang Barat ini sudah memasuki bulan ke-3 kita juga berharap, pemerintah daerah bersama-sama karena tugas kami juga DPRD melakukan pengawasan sehingga pembangunan apa yang sudah kita rencanakan terlaksana dengan baik dan tidak melanggar ketentuan yang ada", paparnya.
Kemudian disisi lain, Wakil Bupati Tulang Bawang Barat, Fauzi Hasan mengatakan, Alhamdulillah bapak ibu sekalian maupun pribadi ataupun dinas, sudah banyak pembangunan di Kabupaten Tulang Bawang barat ini.
"Dan marilah kita sama-sama untuk terus mesyukurinya dan membangun demi kebersamaan kita, dan kenapa bisa banyak pujian dari luar itu karna kerja sama kita semua untuk membangun, yang bisa mendapatkan prestasi dari provisi maupun nasional dan yang banyak dipuji oleh masyarakat luar untuk Kabupaten Tulang Bawang Barat ini", kata Fauzi Hasan.
Kemudian Wakil Bupati Tubaba juga sangat mengapresiasi kegiatan Coffe Morning ini, Ia juga berharap kegiatan ini bisa diadakan dilain waktu baik dilaksanakan oleh Dinas ataupun TNI-Polri guna mempererat tali silaturahmi.
"Dan terkait atas pemberitaan terkait penyakit corona yang lagi marak saat ini saya harap masyarakat Kabupaten Tulang Bawang Barat tidak usah panik atas isu-isu corona yang beredar, karena sampai saat ini Kabupaten Tulang Bawang Barat bebas dari penyakit corona," ungkiap Bupati Tubaba. (**)
Berita Lainnya
-
Arinal Djunaidi - Sutono Unggul di TPS Umar Ahmad
Rabu, 27 November 2024 -
Pilgub Lampung 2024, Arinal Djunaidi-Sutono Unggul di TPS 03 Desa Karta Tubaba
Rabu, 27 November 2024 -
Sukses Hibur Ribuan Warga Tubaba, Andika Kangen Band Ajak Pilih Ardjuno di Pilgub Lampung 2024
Selasa, 12 November 2024 -
Arinal Djunaidi akan Bangun Infrastruktur dan Perjuangkan Harga Hasil Pertanian di Tubaba
Selasa, 12 November 2024