Atap Kantor Disdikbud Lampung Tengah Roboh
Atap pada salah satu ruangan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) roboh, Minggu (23/2). Foto: Ist.
Lampung Tengah - Atap pada salah satu ruangan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) roboh, Minggu (23/2).
Beruntung, robohnya atap tidak memakan korban jiwa karena saat kejadian para pagawai sedang libur. Penjaga Kantor Disdikbud Lamteng mengatakan, atap roboh sekitar pukul10.00 WIB di ruang bidang pendidik dan tenaga kependidikan (PTK). "Tiba tiba roboh, tidak tahu apa penyebabnya, karena tidak ada angin atau hujan saat kejadian,” kata pejaga kantor Disdikbud yang enggan ditulis namanya ini, Senin (24/2).
Sementara seorang pegawai di dinas setempat menuturkan, penyebab robohnya atap kantor diduga faktor usia. "Kalau penyebab pastinya nggak tau. Kalau anging bukan. Karena kejadianya pagi dan cuacanya cerah. Kalau menurut saya, kayu penyangga sudah pada lapuk dan nggak kuat menahan beban. Jadi roboh,” kata pegawai itu.
Meskipun sudah berusia cukup tua, hingga kini kantor Disdikbud Lamteng belum pernah dilakukan rehab. "Sudah waktunya rehab, karena semua dinas rata rata sudah rehab,” imbuh dia.
Mengutip website Disdikbud Lamteng, kantor tersebut dibangun pada tahun 1999. Bupati Lampung Tengah, Loekman Djoyosoemarto juga sudah meninjau bangunan yang roboh tersebut. (*)
Berita Lainnya
-
KNMP Resmi Dimulai, Kampung Cabang Jadi Titik Awal Arah Baru Pembangunan Lampung Tengah
Rabu, 14 Januari 2026 -
Tanam Alpukat Bersama Warga, Plt Bupati Lamteng Dorong Ekonomi Hijau Berbasis Desa
Rabu, 14 Januari 2026 -
Plt Bupati Lampung Tengah I Komang Koheri Berbagi Sembako di HUT Tanjung Anom
Rabu, 14 Januari 2026 -
Polisi Ungkap Home Industry Perakitan Senjata Api Ilegal di Lampung Tengah
Sabtu, 10 Januari 2026









