Pemerintah Minta PWI Ikut Mendukung Kabupaten Layak Anak
Rabu, 05 Februari 2020 - 09.43 WIB
84

Kabid PA dinas KBPP dan PA Kabupaten Lampung Barat,Nilawati. Foto : ist
Lampung Barat - Pemerintah kabupaten Lampung Barat melalui dinas Keluarga Berencana, Perlindungan Perempuan dan Anak (KBPP dan PA) setempat meminta agar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) bisa ikut serta mendukung program pemerintah menjadikan kabupaten Lampung Barat sebagai kabupaten layak anak.
Harapan tersebut diutarakan Kabid PA pada dinas KBPP dan PA setempat, Nilawati kepada kupastuntas.co, Rabu (5/2/2020).
Nila mengatakan, media massa menjadi salah satu dalam indikator kelembagaan kabupaten layak anak terkait pemenuhan hak dan perlindungan anak.
"PWI sebagai organisasi profesi wartawan masuk dalam salah satu indikator untuk mewujudkan kabupaten layak anak, dengan demikian pemerintah daerah meminta agar media massa bisa mendukung program tersebut," ungkapnya.
Bentuk dukungan tersebut papar Nila, bukan hanya melalui pemberitaan saja, melainkan peran serta media dalam memperhatikan anak, contohnya ketika media massa atau PWI berulang tahun bisa mengadakan perlombaan yang melibatkan anak-anak sehingga berkegiatan positif.
Selain itu lanjutnya, PWI juga bisa mengikutsertakan forum anak dalam kegiatan pelatihan jurnalistik, sehingga mereka bisa belajar bagaimana menulis berita yang baik dan benar, dan ini manfaatnya bukan hanya tentang berita, akan tetapi merekapun bisa paham cara dan batas menulis di media sosial.
"Jadi dalam rangka percepatan kabupaten layak ini dibutuhkan peran semua pihak, dunia usaha juga harus berperan yaitu dalam menyajikan makanan yang higenis yang memang sehat untuk anak, artinya ketika semua mengambil peran dan semua kita rangkul mudah-mudahan kabupaten Lampung Barat sebagai kabupaten layak anak bukan hanya harapan melainkan menjadi kenyataan," tandasnya. (*)
Harapan tersebut diutarakan Kabid PA pada dinas KBPP dan PA setempat, Nilawati kepada kupastuntas.co, Rabu (5/2/2020).
Nila mengatakan, media massa menjadi salah satu dalam indikator kelembagaan kabupaten layak anak terkait pemenuhan hak dan perlindungan anak.
"PWI sebagai organisasi profesi wartawan masuk dalam salah satu indikator untuk mewujudkan kabupaten layak anak, dengan demikian pemerintah daerah meminta agar media massa bisa mendukung program tersebut," ungkapnya.
Bentuk dukungan tersebut papar Nila, bukan hanya melalui pemberitaan saja, melainkan peran serta media dalam memperhatikan anak, contohnya ketika media massa atau PWI berulang tahun bisa mengadakan perlombaan yang melibatkan anak-anak sehingga berkegiatan positif.
Selain itu lanjutnya, PWI juga bisa mengikutsertakan forum anak dalam kegiatan pelatihan jurnalistik, sehingga mereka bisa belajar bagaimana menulis berita yang baik dan benar, dan ini manfaatnya bukan hanya tentang berita, akan tetapi merekapun bisa paham cara dan batas menulis di media sosial.
"Jadi dalam rangka percepatan kabupaten layak ini dibutuhkan peran semua pihak, dunia usaha juga harus berperan yaitu dalam menyajikan makanan yang higenis yang memang sehat untuk anak, artinya ketika semua mengambil peran dan semua kita rangkul mudah-mudahan kabupaten Lampung Barat sebagai kabupaten layak anak bukan hanya harapan melainkan menjadi kenyataan," tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Usulan Tak Ditindaklanjuti, Warga Gotong Royong Bersihkan Semak di Ruas Pekon Balak-Suoh Lambar
Senin, 17 Maret 2025 -
Pasca Viral Diberitakan, Inspektorat Cek Proyek Bermasalah di Kubu Perahu Lambar
Senin, 17 Maret 2025 -
Program Beasiswa Kuliah Gratis Kembali Lahirkan Dokter Muda, Parosil Ajak Mengabdi untuk Masyarakat
Sabtu, 15 Maret 2025 -
Banyak Masyarakat Belum Tau Program Cek Kesehatan Gratis, Parosil Minta Puskesmas Optimalkan Sosialisasi
Jumat, 14 Maret 2025