Rycko Menoza Berharap Diusung Partai Demokrat
Rycko Menoza SZP kembalikan berkas di kantor DPC Partai Demokrat Bandar Lampung. Foto: Ist
Bandar Lampung-Rycko Menoza SZP mengembalikan formulir pendaftaran ke kantor DPC Partai Demokrat Kota Bandar Lampung, Senin (27/1/2020).
Ketua DPC Partai Demokrat Bandar Lampung, Budiman AS mengatakan berkas yang dikembalikan Rycko Menoza akan segera diperiksa kelengkapannya, kemudian akan diserahkan DPD lalu DPP Demokrat.
Ia berharap, DPC Demokrat Bandar Lampung bisa mengusung Rycko Menoza untuk menghantarkan menjadi Walikota Bandar Lampung. Namun keputusan pengusungan ini ada di tangan pusat.
Sementara Rycko Menoza SZP mengatakan kunjungan ke DPC Demokrat untuk mengembalikan berkas sekaligus meneruskan silaturahim yang sudah terjalin selama ini.
Menurutnya, Demokrat bukanlah orang lain baginya, karena pada dua kali dalam kontestasi pilkada di Lampung Selatan ia diusung oleh partai tersebut.
"Kami baru saja mengembalikan berkas pendaftaran sekaligus meneruskan silaturahmi yang sudah terjalin selama ini," kata Rycko.
Ia berharap, Partai Demokrat bisa ikut mengusungnya untuk bersama-sama berjuang membangun Kota Bandar Lampung menjadi kota metropolitan, maju dan modern. "Saya berharap Partai Demokrat dapat ikut berjuang di Pilwakot September 2020 nanti," kata mantan Bupati Lampung Selatan ini. (*)
Berita Lainnya
-
[TIDAK UNTUK DITIRU] Modus Jadi Dukun, Pria di Bandar Lampung Cabuli Anak di Bawah Umur
Rabu, 05 November 2025 -
Pelaku Curanmor Bersenpi di Rajabasa Bandar Lampung Dibekuk Polisi
Rabu, 05 November 2025 -
Besok, Pemprov Lampung Jadwalkan Penertiban Tahap II di Sabah Balau
Rabu, 05 November 2025 -
Masjid di Rutan Menggala Tulang Bawang Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Rabu, 05 November 2025
Ketua DPC Partai Demokrat Bandar Lampung, Budiman AS mengatakan berkas yang dikembalikan Rycko Menoza akan segera diperiksa kelengkapannya, kemudian akan diserahkan DPD lalu DPP Demokrat.
Ia berharap, DPC Demokrat Bandar Lampung bisa mengusung Rycko Menoza untuk menghantarkan menjadi Walikota Bandar Lampung. Namun keputusan pengusungan ini ada di tangan pusat.
Sementara Rycko Menoza SZP mengatakan kunjungan ke DPC Demokrat untuk mengembalikan berkas sekaligus meneruskan silaturahim yang sudah terjalin selama ini.
Menurutnya, Demokrat bukanlah orang lain baginya, karena pada dua kali dalam kontestasi pilkada di Lampung Selatan ia diusung oleh partai tersebut.
"Kami baru saja mengembalikan berkas pendaftaran sekaligus meneruskan silaturahmi yang sudah terjalin selama ini," kata Rycko.
Ia berharap, Partai Demokrat bisa ikut mengusungnya untuk bersama-sama berjuang membangun Kota Bandar Lampung menjadi kota metropolitan, maju dan modern. "Saya berharap Partai Demokrat dapat ikut berjuang di Pilwakot September 2020 nanti," kata mantan Bupati Lampung Selatan ini. (*)
- Penulis : Kupastuntas
- Editor :
Berita Lainnya
-
Rabu, 05 November 2025[TIDAK UNTUK DITIRU] Modus Jadi Dukun, Pria di Bandar Lampung Cabuli Anak di Bawah Umur
-
Rabu, 05 November 2025Pelaku Curanmor Bersenpi di Rajabasa Bandar Lampung Dibekuk Polisi
-
Rabu, 05 November 2025Besok, Pemprov Lampung Jadwalkan Penertiban Tahap II di Sabah Balau
-
Rabu, 05 November 2025Masjid di Rutan Menggala Tulang Bawang Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik









