Bupati Tubaba Deklarasikan Penerapan Modul Pendidikan
Tulang Bawang Barat- Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad, SP mendeklarasikan penerapan modul pendidikan karakter nenemo, sederhana, setara dan lestari Kabupaten Tulang Bawang Barat, di Aula Kantor Pemkab Kelurahan Panaragan, Senin (30/12/2019).
Deklarasi tersebut yang dihadiri oleh guru Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Se-Kabupaten Tulang Bawang Barat.
Dalam sambutannya Umar Ahmad, SP menjelaskan, penumbuhkembangan karakter nenemo, sederhana, setara dan lestari telah dilakukan secara bertahap sejak Bulan Maret-Oktober 2019. Dikatakan bupati Umar, tahapan atau pelatihan-pelatihan tersebut hadir sebagai upaya mempercepat peningkatan kualitas dan kemajuan pendidikan di Kabupaten Tulang Bawang Barat yang bersifat nonmaterial.
"Kita ingin menerapkan pembiasaan-pembiasaan baik dan konsisten yang nantinya akan menjadi salah satu karakter masyarakat Tubaba, Hal ini tentunya dengan tujuan untuk membentuk karakter anak-anak Tubaba menjadi pribadi yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan tentunya menjadi pribadi yang dapat bertanggung jawab." Jelas Umar.
Selanjutnya Umar Ahmad berharap dengan keberadaan modul pendidikan karakter akan makin memantapkan upaya pembangunan karakter dan pembiasaan-pembiasaan baik bagi para pelajar di Tubaba.
"Dengan penerapan modul pendidikan karakter ini secara konsisten, maka akan tumbuh generasi Tubaba yang beridentitas nemen, nedes, nerimo, serta memegang teguh prinsip sederhana, setara, dan lestari," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pondok Modern Al Furqon Tubaba Raih Penghargaan LPKRA Tingkat Nasional
Kamis, 28 November 2024 -
Arinal Djunaidi - Sutono Unggul di TPS Umar Ahmad
Rabu, 27 November 2024 -
Pilgub Lampung 2024, Arinal Djunaidi-Sutono Unggul di TPS 03 Desa Karta Tubaba
Rabu, 27 November 2024 -
Sukses Hibur Ribuan Warga Tubaba, Andika Kangen Band Ajak Pilih Ardjuno di Pilgub Lampung 2024
Selasa, 12 November 2024