• Senin, 18 November 2024

Dua Kecamatan di Pesawaran Segera Miliki Rumah Sakit

Selasa, 19 November 2019 - 14.36 WIB
199

Kupastuntas.co, Pesawaran - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona inginkan adanya rumah sakit di setiap Kecamatan. Hal ini diungkapkannya saat menghadiri Hari Kesehatan Nasional ke-55 di Lapangan Desa Rowo Rejo, Kecamatan Negeri Katon, Selasa (19/10/2019).

"Saya mau untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat, harus ada rumah sakit disetiap Kecamatan di Kabupaten Pesawaran," ungkapnya.

Menurutnya, saat ini sudah ada dua Kecamatan yang akan segera memiliki rumah sakit. "Saat ini sudah mulai proses pembangunannya di dua kecamatan yaitu Teluk Pandan dan Tegineneng, meskipun rumah sakit tersebut bukan milik Pemerintah Daerah, tapi saya menekankan kepada pengelola rumah sakit yang akan dibangun di Pesawaran harus memprioritaskan pasien BPJS," ujarnya.

"Sehingga nantinya pelayanan kesehatan di Kabupaten Pesawaran bisa lebih baik lagi," timpalnya.

Ditambahkannya, sektor kesehatan memang selalu menjadi prioritas pembangunan di masa kepemimpinannya. "Kami memang sadar, kita belum maksimal dalam peningkatan pelayanan kesehatan, tapi ini yang selalu kami pikirkan dan mencari solusinya agar bagaimana bisa meningkatkan kesejahteraan kesehatan ditengah masyarakat, baik itu layanan kesehatan hingga fasilitas kesehatan hingga ke tingkat desa," tambahnya.

Di samping itu, ia juga meminta kepada masyarakat untuk bisa selalu menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). "Peran masyarakat juga perlu, sebab, kesehatan kita itu ya diri kita sendiri yang menentukan, bagaimana pola hidup kita sehari-hari, makanya kita ada program PHBS, Germas dan lainnya agar masyarakat bisa terhindar dari berbagai macam penyakit," pintanya.

Ia pun turut mengapresiasi kinerja seluru tenaga kesehatan yang ada di Kabupaten Pesawaran. "Terima kasih juga kepada seluruh orang bekerja dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat baik itu dokter, perawat, bidan hingga kader-kader kesehatan yang selama ini telah bekerja maksimal untuk memberikan pelayanan untuk masyarakat saya," tutupnya. (Reza)

Editor :