Karya Bhakti TNI, Dendi : Program Pembangunan yang Bermanfaat untuk Masyarakat
Kupastuntas.co, Pesawaran - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona apresiasi program Karya Bhakti TNI dan masyarakat dalam melakukan pembangunan. "Kalau saya ini memang yakin, jika TNI dalam menjalankan suatu program pasti tepat dan bermanfaat untuk masyarakat, kita lihat hari ini, dimana TNI bersama masyarakat berhasil melakukan pembangunan jalan cor sepanjang 155 meter dengan lebar 4 meter dan tebal 25 CM dikerjakan hanya dalam waktu 15 hari," ungkapnya, saat melakukan Peresmian Peresmian Hasil Karya Bhakti TNI Tahun 2019, di Desa Kejadian, Kecamatan Tegineneng, Kamis (26/09/2019).
Menurutnya, Kecamatan Tegineneng memang sangat membutuhkan program seperti ini. "Dilihat dari luas wilayah Kecamatan Tegineneng ini memang yang paling luas, jika kita ingin bangun penuh disini tentu ada terbatas dengan anggaran, makanya saya berkomitmen setiap tahun akan ada program karya Bhakti di Kecamatan Tegineneng," ujarnya.
Maka dari itu, ia pun meminta kepada masyarakat untuk bisa menjaga hasil pembangunan yang dilakukan. "Saya hanya minta kepada masyarakat untuk bisa selalu menjaga hasil pembangunan yang dilakukan, jangan sampai pekerjaan baru selesai tapi sudah rusak karena rasa memiliki masyarakat yang tidak ada," pintanya.
Terpisah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Pesawaran Zuriadi menerangkan bahwa, pada tahun ini ada sejumlah kegiatan yang dilakukan dalam program Karya Bhakti TNI. "Untuk Karya Bhakti ini bukan hanya dari TNI AD saja tapi juga terdiri dari Lanal Lampung dan Brigif Marinir, kalau untuk pembangunan jalan cor di Tegineneng dilakukan oleh TNI AD, ditempat lain Lanal Lampung melakukan pembangunan paving blok dan Brigif Marinir melakukan rehab masjid di Kecamatan Padang Cermin," terangnya. (Reza)
Berita Lainnya
-
Perkuat Peran Penyuluh, Kementerian Pertanian Resmikan BPP di Pesawaran
Senin, 18 November 2024 -
Para Pedagang Pasar Kedondong Siap Menangkan Nanda – Antonius di Pilkada Pesawaran
Sabtu, 16 November 2024 -
Brigif 4 Mar/BS Gelar Rangkaian Karya Bakti di Wilayah Lampung, Tingkatkan Fasilitas Pendidikan dan Sarana Bermain
Minggu, 10 November 2024 -
Universitas Teknokrat Indonesia Turut Berkontribusi Dalam Baksos dan Bakkes Brigif 4 Marinir/BS
Kamis, 07 November 2024