Diduga Hendak Maling Motor di Kedaton Bandar Lampung, Pria Ini Dihajar Warga
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Beredar video yang menampilkan gambar seorang pria sedang diciduk karena diduga hendak mencuri sepeda motor di Jalan Beringin, Kelurahan Labuhan Ratu, Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung.
Dari informasi yang didapat, kejadian yang ditampilkan dalam video tersebut, terjadi pada Rabu (11/09/2019).
Terekam seorang pria berkaos putih memegang senjata api jenis revolver. Pria ini terlihat memegang seorang yang diduga pelaku pencurian.
Pria pemegang senjata ini diketahui seorang anggota kepolisian yang bertugas di Polresta Bandar Lampung.
Pelaku pencurian itu sempat mendapat intimidasi dari masyarakat setempat.
Informasi lain menyebutkan, jika pria yang diduga pelaku pencurian itu sudah diamankan di Polsek Kedaton.
Namun, hingga berita ini dilansir, belum ada keterangan yang didapat dari Polsek Kedaton terkait kejadian tersebut. (Ricardo)
Berita Lainnya
-
Dua Tersangka Korupsi Anggaran Sekretariat DPRD Lampura yang Sempat Mangkir Akhirnya Ditahan
Senin, 19 Januari 2026 -
Modus Bawa Durian, Penyelundupan 10,6 Kg Sabu Digagalkan di Tol Lampung
Senin, 19 Januari 2026 -
Target Jalan Mantap 85 Persen, Infrastruktur Jalan Masih Jadi Prioritas Lampung 2026
Senin, 19 Januari 2026 -
Komplotan Pencuri Gasak Motor Beat Warga Kaliawi Bandar Lampung, Pelaku Terekam CCTV
Senin, 19 Januari 2026









