Tim U-14 SSB INJ Tubaba Diberangkatkan untuk Berlaga di Jakabaring Palembang
Kupastuntas.co, Tulang Bawang Barat - Tim U-14 Sekolah Sepak Bola Indraloka Jaya (SSB INJ) yang akan berlaga di kejurnas sepakbola yang dihelat di Stadion Jakabaring Palembang Sumatra Selatan resmi dilepas.
Dalam acara pelepasan tersebut dihadiri pula oleh Camat Way Kenanga Bambang, Serda Yudi DP mewakili Danramil, Aipda Rudianto mewakili Kapolsek Lambu Kibang, Kepalou Tiyuh Indraloka Jaya Romli dan orang tua dari para pemain. Acara pelepasan berlangsung di Balay Tiyuh Indraloka Jaya. Selasa (10/09).
Dalam sambutannya, Camat Way Kenanga Bambang mengatakan kepada para pemain agar tetap semangat, karena ini merupakan kebanggaan bagi kabupaten Tulang Bawang Barat dan bagi orang tua pemain semua.
lanjutnya, terus berprestasi dan semoga bisa mengharumkan nama baik kabupaten Tulang Bawang Barat, dan bertandinglah dengan semaksimal mungkin untuk meraih yang terbaik.
"Tetap jaga kesehatan dan stamina kalian semua agar dalam bertanding nanti kalian fit, tetap jaga sportivitas dalam setiap pertandingan yang dijalani," Pungkasnya. (Irawan/Lucky)
Berita Lainnya
-
Aksi Sosial di Tengah Konser, HS dan Slank Donasikan Rp500 Juta untuk Sumatra
Jumat, 16 Januari 2026 -
Penyamaran Terbongkar, Polisi Gadungan di Tubaba Diamankan
Kamis, 15 Januari 2026 -
Kementerian PUPR Verifikasi Lahan Sekolah Rakyat di Tubaba, Nilai Lokasi Penuhi Syarat Teknis
Sabtu, 10 Januari 2026 -
Iwan Mursalin Resmi Jadi Sekkab Tubaba, Bupati Tekankan Kerja Profesional
Rabu, 07 Januari 2026









