Dibuka Bulan Depan, Tol Kayu Agung-Palembang Gratis
Kupastuntas.co, Bandar Lampung – Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Kayu Agung-Palembang segera dibuka fungsional pada bulan Oktober nanti. Selama masih fungsional, ruas tol sepanjang 35,5 kilometer ini akan dibuka gratis.
“Fungsional ruas jalan tol itu rencananya dilakukan bersamaan dengan peresmian ruas jalan tol Lampung-Palembang oleh Presiden Joko Widodo. Rencana di awal Oktober nanti," ujar Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru di Palembang, Selasa (10/9/2019).
Herman Deru menyebut sejauh ini ruas jalan tol Kayu Agung-Palembang sudah layak fungsional, sehingga bakal bisa digunakan masyarakat.
“Karena sudah layak fungsi itulah, jalan tol ini bisa digunakan masyarakat dan ini tidak berbayar alias gratis. Semoga ini bermanfaat bagi masyarakat," katanya.
Selain itu kehadiran ruas tol Kayu Agung-Palembang, termasuk nantinya Palembang-Betung, bisa memecah penumpukan di jalan lintas timur Sumatera.
“Posisi sekarang itu setelah ada ruas tol Lampung-Palembang, maka jalan di ruas lintas timur menjadi lebih padat. Setelah tol Kayu Agung-Palembang lanjut lagi ke tol Palembang-Betung, jika sudah beres, penumpukan ini tentu bisa terpecah," terang Herman Deru.
Dia menambahkan untuk ruas tol Palembang-Betung tetap terealisasi sesuai target, di awal 2020 beroperasi. “Semuanya sudah clear, termasuk untuk pembebasan lahan. Kita tinggal tunggu saja ini masuk proyek strategis nasional," tuturnya.
Keberadaan tol Kayuagung-Palembang, terutama ruas Palembang-Betung sudah sangat dinantikan guna memecah penumpukkan truk-truk yang menuju ke Palembang.
Sebelumnya, Menteri BUMN RI Rini Soemarno mengungkapkan, rapat kordinasi bersama Gubernur Sumsel dan Gubernur Lampung ini guna menindaklanjuti rencana peresmian Jalan Tol Terbanggi-Kayuagung yang akan dilakukan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.
"Kami kumpulkan di sini guna membicarakan persiapan itu. Saya juga mau dengar masukan dari Pak Gubernurnya. Saya sudah cek jalan tol dan saya lihat sampai Kayuagung, semua sudah rapi. Pak Presiden mau mencoba langsung dari Bakauheni-Palembang," jelas Rini. (Dtk)
Berita Lainnya
-
Polisi Bongkar Markas Penipuan Online dan Tangkap 27 WNA Cina di Rumah Mewah Bandar Lampung
Minggu, 09 November 2025 -
Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Ikuti Penataran Wasit dan Juri KKI Bandar Lampung, Mahathir Muhammad Sampaikan Harapan
Sabtu, 08 November 2025 -
KPK Ungkap Modus Korupsi dan Lemahnya Pengawasan Pengadaan Barang dan Jasa di Pemprov Lampung
Sabtu, 08 November 2025 -
Pemkab Tubaba Gandeng Unila Dorong Pembangunan Berbasis Ilmu Pengetahuan
Sabtu, 08 November 2025









