BREAKING NEWS : Gedung RSUD Bob Bazar Kalianda Kebakaran
Rabu, 04 September 2019 - 01.11 WIB
460

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar Kalianda, Lampung Selatan, mengalami kebakaran Selasa (3/9/2019). Kepala Satpol-PP dan Damkar Lampung Selatan, Heri Bastian membenarkan kejadian itu.
"Benar (ada kebakaran), ini petugas kita sedang di lapangan," ujar Heri saat dihubungi Kupastuntas.co sekitar pukul 23.56 WIB malam.
Ia menambahkan, gedung yang terbakar itu merupakan gedung baru, khusus untuk mengurus bagian administrasi Rumah Sakit Bob Bazar Kalianda. “Iya, yang terbakar itu gedung baru," kata Heri.
Sampai berita ini diturunkan, Rabu (4/9/2019) dini hari petugas Damkar masih terus berupaya memadamkan api. “Saat ini kondisi api perlahan sudah bisa dijinakan," tegas Heri. (Dirsah)
Berita Lainnya
-
Rumah Warga Katibung Lamsel Ludes Kebakaran, Kerugian Rp 200 Juta
Senin, 17 Maret 2025 -
BNNP dan Sat PJR Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan 15 Kg Sabu di Tol Terpeka
Minggu, 16 Maret 2025 -
Geger! Mayat Anonim Mengambang di Sungai Merbau Mataram Lamsel
Jumat, 14 Maret 2025 -
Dinas Damkarmat Lamsel Lepaskan Cincin dari Jari Kakek Penderita Stroke
Jumat, 14 Maret 2025