Musim Kemarau, Mitra TNWK Letakkan Ratusan Bak Air Bersih di Dalam Hutan

Kupastuntas.co, Lampung Timur - Musim kemarau tiba, rawa-rawa di dalam hutan Taman Nasional Way Kambas (TNWK) mulai mengering. Untuk mengantisipasi agar satwa liar seperti kancil, menjangan, babi, napo, tapi, dan beruang yang ada di TNWK tidak kekurangan air, tim Penyelamatan dan Konservasi Harimau Sumatera (PKHS) meletakkan ratusan bak air di tiap sudut, Rabu (14/08/2019).
Koordinator PKHS M Nur Wahid mengatakan, setidaknya sudah memasang 300 bak air bersih. 300 ember tersebut terbagi di enam titik di Seksi I Waykanan, di mana lokasi tersebut banyak dihuni berbagai satwa liar.
"Setiap satu titik diberi 50 ember air bersih," kata Nurwahid, saat masuk ke dalam hutan.
Untuk melakukannya, tim PKHS membawa ribuan liter air menggunakan drum yang diangkut dengan mobil.
"Air yang kami bawa dari luar hutan untuk mengisi ember dimaksud," kata Nurwahid.
Selanjutnya, mitra TNWK tersebut akan terus melakukan patroli di setiap titik guna memastikan air tersebut habis atau belum. Jika sudah habis, air akan diisi kembali.
Menurutnya, air bersih dapat digunakan satwa untuk minum ataupun mandi.
"Ini sudah kita lakukan setiap kemarau tiba, dan satwa sudah memahami melalui naluri mereka," kata Nurwahid.
Pemasangan ember bak berisi air bersih dilakukan sepanjang kemarau hingga musim hujan tiba. Setelah musim hujan tiba, aktivitas ini akan dihentikan.
"Rencana seksi-seksi lain akan kami beri ember juga, hari ini baru seksi I Waykanan," kata Kordinator PKHS M Nurwahid. (Agus)
Berita Lainnya
-
Polisi Bubarkan Balap Liar di Pantai Mutiara Baru Lamtim
Minggu, 11 Mei 2025 -
Kisah Warga Desa Itik Rendai Lamtim di Tanah Berbatu, Ketika Air Bersih Jadi Barang Mewah
Sabtu, 10 Mei 2025 -
Bongkar Sindikat Penipuan Gabah di Lampung Timur, Polisi Tangkap 4 Pelaku
Jumat, 09 Mei 2025 -
Polres Lampung Timur Bekuk Dua Pelaku Peredaran Obat Keras Tramadol
Jumat, 09 Mei 2025