Lulusan Hampir Seribu Orang, UIN Raden Intan Lampung Gelar Wisuda Dua Sesi
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Rektor UIN Raden Intan, Prof Dr Moh Mukri MAg kukuhkan sebanyak 998 wisudawan periode II tahun 2019 di GSG kampus setempat, Selasa (30/7/2019). Rektor menyampaikan ucapan selamat kepada wisudawan dan orang tua/wali.
“Atas nama sivitas akademika UIN Raden Intan Lampung, kami mengucapkan selamat kepada keluarga wisudawan dan wisudawati yang telah menghantarkan putra-putri, suami dan isteri, mencapai jenjang akademik Sarjana, Magister, bahkan Doktor," ungkapnya.
Terkait meningkatnya jumlah lulusan dan prosentasi lulusan berpredikat cumlaude, Rektor menyampaikan terimakasih kepada seluruh sivitas akademika UIN Raden Intan Lampung, terutama kepada para Ketua Program Studi beserta jajarannya yang telah membuktikan kerja kerasnya dalam meningkatkan mutu pembelajaran di UIN Raden Intan Lampung. Mukri berharap kemajuan ini akan terus terjadi di tahun-tahun yang akan datang.
Hadir juga pada wisuda kali ini Wakil Gubernur Dr Chusnunia Chalim mewakili Gubernur Lampung. Dalam sambutannya, Nunik menyampaikan bahwa sumbangan dan perkembangan yang ditunjukkan oleh UIN dalam melahirkan kader-kader terbaik masa depan yang siap berperan aktif dalam pembangunan negara, khususnya pembangunan Provinsi Lampung. Baik dalam bidang pendidikan, hukum, ekonomi, dan pengembangan masyarakat secara umumnya.
“Saya meyakini bahwa Lulusan UIN Raden Intan Lampung dapat berperan aktif dalam mewujudkan keharmonisan, ketenteraman dan kedamaian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” terangnya.
Adapun, wisuda kali ini berbeda dengan sebelumnya yaitu dibagi ke dalam dua sesi. Sesi pertama berlangsung pukul 8.00-11.00 dengan 600 wisudawan. Dan sesi kedua pukul 13.00-16.00 dengan 398 wisudawan.
Seperti yang dikatakan Humas UIN Hayatul Islam, pelaksanaan wisuda dua sesi ini baru pertama kali dilakukan oleh UIN, hal ini dilakukan untuk mengatasi lonjakan jumlah wisudawan.
“Wisuda dua sesi ini agar lebih efektif dan GSG tempat berlangsungnya wisuda tidak terlalu penuh mengingat jumlah wisudawan yang cukup banyak,” katanya.
Periode II ini, UIN Raden Intan Lampung mewisuda 998 wisudawan. Dari jumlah tersebut, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) berjumlah 561 wisudawan; Fakultas Syariah (FS) 88 wisudawan; Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) 112 wisudawan; Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) 77 wisudawan; Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) 116 wisudawan; serta Program Pascasarjana (PPs) S-2 24 wisudawan dan S-3 21 wisudawan.
Wisudawan Terbaik :
Berbeda dengan periode sebelumnya juga wisuda kali ini menetapkan wisudawan terbaik tingkat Universitas. Terpilih sebagai wisudawan terbaik tingkat universitas yang juga wisudawan terbaik tingkat Fakultas yaitu Ahmad Subarkah dari Fakultas Tarbiyah prodi MPI dengan IPK 3,95.
Sedangkan wisudawan terbaik lainnya yaitu, PPs S-3 atas nama Suwanto prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) dengan IPK 3,71; PPs S-2 atas nama Alek Saputra prodi Pendidikan Agama Islam dengan IPK 3,77; FS atas nama Tya Andika Rizalianti prodi Hukum Ekonomi Syariah dengan IPK 3,94; FUSA atas nama Ceria Pertiwi prodi Psikologi Islam dengan IPK 3,92; FDIK atas nama Dinda Nur Fadilah prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam dengan IPK 3,86; dan FEBI atas nama Sarah Maharani prodi Ekonomi Syariah dengan IPK 3,80. (Rls)
Berita Lainnya
-
UIN RIL Terus Siapkan Langkah Strategis Menuju Akreditasi Asesmen Center Tahun 2025
Jumat, 13 Desember 2024 -
Penutupan RTM, Rektor UIN RIL Tekankan Pentingnya Penyesuaian Program dengan Asta Cita
Jumat, 06 Desember 2024 -
Tindak Lanjut Kerjasama, Akademisi Tomsk State University Kenalkan Pembelajaran Bahasa Rusia
Kamis, 05 Desember 2024 -
UIN Raden Intan Lampung Tempati Posisi Keempat Top Score SINTA
Senin, 02 Desember 2024