• Senin, 20 Januari 2025

Bupati Tubaba: Setiap Tahun 7 Juta Orang di Dunia Meninggal Akibat Polusi Udara

Rabu, 24 Juli 2019 - 14.28 WIB
103

Kupastuntas.co, Tulang Bawang  Barat - Peringati hari Lingkungan Hidup sedunia Pemerintah Daerah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) menggelar acara pekan lingkungan hidup dan kehutanan tahun 2019 di komplek Islamic Center kabupaten setempat, Rabu (24/7/2019).

Bupati Tubaba, Umar Ahmad menyampaikan, peringatan hari lingkungan hidup sedunia tahun ini ditandai dengan peringatan dari World Health Organization (WHO) tentang salah satu ancaman terbesar terhadap kesehatan manusia yaitu polusi udara.

"Setiap tahun 7 juta orang di dunia meninggal karena polusi udara. Tercatat, ada 9 dari 10 orang terpapar pencemaran udara yang berasal dari kendara bermotor, industri pertanian dan pembakaran sampah," ucap Umar Ahmad.

Selain itu dalam acara Pekan Lingkungan yang di gelar pemkab Tubaba ini, juga menggelar lomba mewarnai yang diikuti beberapa Taman Kanak-kanak (TK) yang ada di Kabupaten Tubaba.

Dengan adanya acara ini Bupati Tubaba Umar Ahmad mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung Program penanaman 25 tahun seumur hidup dalam rangka menjaga kualitas udara, air, tanah serta ekosistem di bumi.

"Pemerintah saat ini sedang melakukan berbagai upaya untuk melestarikan lingkungan hidup. Dan masih terus ditingkatkan serta kita juga harus meneguhkan niat untuk menjaga lingkungan," pesan Bupati Tubaba. (Irawan/Lucky)

Editor :