• Minggu, 29 September 2024

Sopir Ngantuk, Mobil Truk Colt Diesel Nyungsep dan Menimpa Los Bangunan Krisna

Minggu, 23 Juni 2019 - 11.53 WIB
97

Kupastuntas.co,  Lampung Utara - Diduga kelelahan dan mengantuk saat mengemudi mobil truk coldisel yang dikemudikan Sopian oleng lalu nyunsep di siring dan terbalik menimpa sebuah los bangunan milik Toko Krisna Kotabumi.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Sukarno Hatta, Kelurahan Kota Alam, Kecamatan Kotabumi Selatan, tepatnya di depan Kantor Perumahan dan Pemukiman Rakyat Lampung Utara, Minggu (23/06/2019) sekira pukul 09.50 WIB.

Menurut pengakuan sang supir, Sopian tempat di lokasi kejadian dirinya tidak dapat mengendalikan laju kendaraan yang ia tumpangi karena mengantuk. Mobil truk yang dia kemudikan itu bermuatan bawang putih dan beriringan dengan satu truk lainnya yang juga membawa bawang merah dari Jakarta menuju Jambi.

"Penyebabnya saya ngantuk, mobil bawa bawang dari Jakarta tujuan ke Jambi," kata Sopian, di lokasi kejadian.

Sementara itu Santi, pemilik los toko Krisna mengungkapkan, atas peristiwa itu selain kerusakan pada los tempat penampungan bahan bangunan miliknya yang disayangkannya atas rusaknya pohon durian yang ia bawa dari Pekalongan dan ditanam pada tahun 2015 lalu itu rubuh karena tertimpa los bangunan akibat ditimpa mobil truk tersebut.

"Bibitnya saya bawa dari Pekalongan 1, dan pohon mangga sengaja dimatikan karena biar pohon durian itu subur, tapi hari ini ambruk karena tertimpa," ujar Santi Husni.

Hingga saat ini mobil tersebut masih berada di lokasi karena masih menunggu mobil yang akan mengangkut muatannya untuk dibawa ke jambi.

Meski sedikit merasa kesal dan kecewa atas peristiwa itu, Husni Tamrin menyadari bahwa kejadian itu kecelakaan. Sehingga dirinya menawarkan sebuah gudang untuk menampung barang bawaan sang supir di ruko miliknya sebelum mobil yang akan membawa bawang putih itu datang di lokasi.

"Nama musibah, sebelum mobil yang untuj membawa muatannya datang silahkan barang-barangnya diturunkan dan taruhkan di gudang itu dulu," ujarnya menawarkan kepada sang supir. Yang direspon Sopian dirinya tengah menghubungi bos dan rekannya terlebih dulu. (Sarnubi)

Editor :