Hari Ini Dolar AS Merangkak Naik ke Rp 14.326
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah pagi ini berada di level Rp 14.326. Angka tersebut lebih tinggi dibanding posisi pembukaan perdagangan hari ini yang berada di level Rp 14.275.
Mengutip data perdagangan Reuters, Jumat (14/6/2019), dolar AS pada hari ini telah bergerak dari level Rp 14.280 hingga Rp 14.326. Dari grafik yang ditunjukkan, pergerakan dolar AS terus bergerak naik pada sepanjang hari ini.
Penguatan mata uang Paman Sam sendiri telah berlangsung sejak Kamis (13/06/2019) kemarin. Dolar AS bergerak dari level Rp 14.220 hingga saat ini di level Rp 14.300-an.
Jika ditarik dalam lima hari terakhir atau sejak awal pekan, nilai tukar dolar AS hari ini tercatat di posisi tertingginya. Sementara posisi terendah dolar AS pekan ini berada di level Rp 14.140.
Dari data RTI, dolar AS tercatat menguat terhadap sejumlah mata uang negara utama dunia lainnya. Mata uang Paman Sam hanya kalah unggul dibanding franc Swiss, yen Jepang, baht Thailand dan euro.
Sementara rupiah melemah terhadap mayoritas mata uang negara utama dunia. Rupiah sendiri tertekan paling dalam oleh franc Swiss, yen Jepang, dan euro. (dtk)
Berita Lainnya
-
OJK: Literasi Keuangan Faktor Penentu Masa Depan Generasi Muda
Kamis, 24 Oktober 2024 -
Investor Pasar Modal di Lampung Capai 311.933 Orang, Total Transaksi Rp9,3 Triliun
Kamis, 10 Oktober 2024 -
Pertanian Kontribusi Terbesar Ekonomi Lampung Lima Tahun Terakhir, BPS: Kokoh Meski di Tengah Terpaan Covid-19
Minggu, 06 Oktober 2024 -
OJK Ungkap Transaksi Pinjaman Online Tembus 69,39 Triliun
Senin, 09 September 2024