• Selasa, 14 Januari 2025

Arus Kendaraan Pemudik di Pintu Tol Pelabuhan Bakauheni Ramai Lancar

Minggu, 09 Juni 2019 - 09.46 WIB
88

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Arus balik lebaran pada H+5 terpantau ramai lancar di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung, Minggu (9/6/2019).

Tidak terdapat antrean yang panjang di pintu tolgade pelabuhan setempat. Baik motor mau pun mobil milik pemudik terus mengalir masuk ke dalam areal pelabuhan tanpa mengantri yang begitu lama.

Berdasarkan pantauan, dalam pelayanan arus balik kali ini, disediakan pula loket penukaran uang elektronik di dekat pintu masuk tolPelabuhan Bakauheni.

Kasat Binmas Polres Lampung Selatan AKP Kurmen yang ikut mengatur para pemudik mengatakan, bila arus mudik pada minggu pagi sudah mulai menurub bila di banding pada Sabtu (8/6/2019) malam.

"Iya, ini ngalir dan lancar. Bisa kita lihat sekarang. Berbeda dengan kondisi semalam yang sampai sekitar 5 Km lebih atau sampai kearah pasar Bakauheni," jelasnya.

Namun demikian, pihaknya memperkirakan arus mudik terus akan mengalir sampai dengan nanti sore dan malam hari. "Ini terus mengalir, mungkin sampai sore dan malam hari," tandasnya. (Dirsah)

Editor :