Dari Zaman Penjajahan Terisolasi, Pemda Mesuji Prioritaskan Pembangunan Jalan ke 3 Desa Tua
Kupastuntas.co, Mesuji - Pemda Mesuji ke depan bakal memprioritaskan perhatian terhadap 3 Desa Tua di Kecamatan Tanjung Raya yang sejak zaman penjajahan hingga sekarang terisolisali.
Ketiga Desa itu ialah Desa Sri Tanjung, Desa Tanjung Harapan, dan Desa Kagungan Dalam. Saat ini akses jalan menuju ke sana putus. Sebab, selain banyak titik berkubang dan jalan mayoritas banjir tergenang air.
Usai melakukan peninjauan bersama Camat Tanjung Raya, Sekda Mesuji dan jajarannya, Sekretaris PUPR Mesuji, Andi S Nugraha menuturkan, bahwa berdasarkan perintah Plt. Bupati Mesuji Haji Saply, pihaknya ke depan akan membangun akses jalan menuju ke tiga Desa tersebut.
"Berdasar Perintah Pak Bupati, ke depan kami akan memberi perhatian khusus membangun akses jalan menuju tiga Desa di sana," ujar Andi usai melakukan peninjauan terhadap akses jalan yang akan ditangani pihaknya, Selasa (16/4/2019).
Kata Andi, selain penanganan menggunakan Alat Berat, tahun 2019 ini pihaknya akan menggelontorkan anggaran untuk pengadaan batu base sebagai langkah pengerasan akses jalan tersebut.
"Langkah pertama kita kerahkan alat berat membenahi kondisi jalan yang berkubang. Lalu kami normalisasi saluran air di kanan kirinya. Kemudian di tahun ini juga, kami akan timbun jalan itu dengan menghampar batu base," jelas dia.
Mengetahui kabar ini, Kepala Desa Sri Tanjung, Mat Kalu mengucapkan terima kasih kepada Pemda Mesuji. Ia berjanji dirinya bersama Masyarakat akan ikut berpartisipasi dalam proses pembangunan tersebut.
"Kami tidak akan tinggal diam, Insya Allah saya bersama Masyarakat akan bergotong-royong membantu Dinas PUPR membenahi jalan. Mengingat, dari zaman penjajahan kami terisolasi. Untuk itu, perhatian ini tidak akan kami sia-siakan. Terima kasih Pemda Mesuji, Terima kasih Haji Saply," tutur Mat Kalu. (gst)
Berita Lainnya
-
Disdukcapil Mesuji Tetap Buka Layanan di Hari Pencoblosan Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 -
Bawaslu Mesuji: Hanya Satu Paslon Bupati Gelar Kampanye Akbar, Tiga Paslon Lain Batal
Sabtu, 23 November 2024 -
Bawa Sabu 21 Gram Lebih, Dua Pria Warga Rawajitu Utara Ditangkap Polisi
Kamis, 21 November 2024 -
Tujuh Polisi di Mesuji Dipecat, Paling Banyak Pelanggaran Kasus Narkoba
Rabu, 20 November 2024