Jalan Lintas Timur di Tulangbawang-Mesuji Rusak Parah
Kupastuntas.co, Mesuji - Kondisi Jalan Lintas Timur Sumatera di daerah perbatasan Tulangbawang dan Mesuji Lampung makin rusak sehingga kemacetan panjang selalu terjadi di ruas jalan nasional tersebut.
Seperti dilansir dari lampung.antaranews.com, Selasa (19/2/2019), kerusakan jalan nasional itu makin rusak karena tak kunjung diperbaiki ketika kerusakannya masih kecil atau tidak parah.
Sehubungan kondisi jalan yang makin rusak parah seperti dari Jalintim Tulangbawang Lampung hingga Mesuji Perbatasan Provinsi Sumsel, dan kendaraan sulit melintas karena kondisi jalan yang rusak parah.
Sebagian badan jalan sudah tidak memiliki aspal, berlubang hingga kedalamam setengah meter dan lebar enam meter, serta menjadi kubangan saat hujan.
Salah satu kerusakan paling parah pada ruas Jalintim Sumatera tersebut terdapat di Desa Bujuk Agung Kabupaten Tulangbawang. Karena kerusakannya parah, ruas Jalintim di Desa Bujuk Agung itu sulit dilewati kendaraan, terutama saat hujan turun.
Kerusakan jalan yang parah juga terdapat di Jalintim Simpang Asahan, karena sebagian besar ruas jalan lintas di Desa Asahan itu rusak berat, seperti berlubang dan aspalnya terkelupas. Kerusakan jalan tersebut juga menimbulkan kemacetan dan kerawanan kecelakaan lalu lintas.
Kerusakan Jalintim di Kabupaten Mesuji Provinsi Lampung terdapat di beberapa lokasi, seperti di Kecamatan Mesuji Timur dan kawasan Moromoro Register 45.
Badan jalan di Jalintim wilayah Simpang Pematang sebagian besar tidak memiliki aspal dan berlubang dalam sehingga rawan terhadap keselamatan berlalu lintas.
Menurut Sutimin, seorang pengemudi mobil truk rute Jakarta – Palembang, kerusakan Jalintim Sumatera Mesuji Lampung – Sumatera Selatan seharusnya segera diperbaiki karena truk selalu padat melintasi rute tersebut.
"Kalau tak segera diperbaiki, kerusakannya bakal makin parah," katanya. (Ant)
Berita Lainnya
-
Disdukcapil Mesuji Tetap Buka Layanan di Hari Pencoblosan Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 -
Bawaslu Mesuji: Hanya Satu Paslon Bupati Gelar Kampanye Akbar, Tiga Paslon Lain Batal
Sabtu, 23 November 2024 -
Bawa Sabu 21 Gram Lebih, Dua Pria Warga Rawajitu Utara Ditangkap Polisi
Kamis, 21 November 2024 -
Tujuh Polisi di Mesuji Dipecat, Paling Banyak Pelanggaran Kasus Narkoba
Rabu, 20 November 2024