Tangani Banjir, Wabup Fauzi : Satgas BPBD Sudah Terjun ke Lapangan Sejak Sore
Kupastuntas.co, Pringsewu - Wakil Bupati Pringsewu Dr. H Fauzi terus memonitor perkembangan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Pringsewu pada Sabtu (16/2/2019) malam.
"Satgas BPBD sudah turun ke lapangan sejak pukul 18.00 WIB sore, petugas dibagi menjadi beberapa tim, ada yang di Gadingrejo dan sebagian di Pringsewu, tim lainnya juga sedang stand by di beberapa titik lokasi banjir lainnya," ujar Fauzi.
Sementara Kapolsek Pringsewu Kota Kompol Eko Nugroho, mengatakan kondisi banjir di Jalan Jendral Ahmad Yani tepatnya di depan pasar Induk Pringsewu mengakibatkan terjadinya kemacetan.
"Anggota Polsek Pringsewu Kota bersama Sat Lantas Polres Tanggamus melaksanakan pengaturan lalu lintas di jalur lintas yang tergenang tersebut," kata Kompol Eko Nugroho melalui Whatsapp.
Untuk mengurai kemacetan, kata dia, pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas yakni mengarahkan arus lalin ke jalan alternatif. "Kendaraan dari arah Kota Agung menuju Bandar Lampung di arahkan lewat Pringombo," ujarnya.
Kompol Eko Nugroho menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. "belum ada laporan korban jiwa, karena masih terpantau sebatas genangan air saja," paparnya.
Terpisah Kapolsek Gading Rejo AKP Sarwani, mengatakan bila di wilayah hukumnya juga terdapat genangan di Jalinbar Pekon Wates dan Pekon Tambahrejo Barat.
"Tadi genangan sekitar selutut, namun saat ini sudah mulai menyusut," kata AKP Sarwani.
Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan BPBD Pringsewu. "Kami akan koordinasi BPBD guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan," ucapnya.
Hujan deras disertai angin kencang di Pringsewu sejak Sabtu sore mengakibatkan pohon tumbang dan sebagian jalan utama tergenang air. Bahkan sejumlah rumah warga ikut terendam air mencapai ketinggian 50 cm. Hingga malam ini petugas BPBD masih siaga disejumlah titik lokasi banjir. (Manalu)
Berita Lainnya
-
Kabur ke Bengkulu, Pelaku Penusukan di Lapo Tuak Pringsewu Akhirnya Ditangkap Polisi
Rabu, 07 Januari 2026 -
Fokus Program MBG, Mantan Sekretaris DPD NasDem Pringsewu Mundur dari Kader Partai
Senin, 05 Januari 2026 -
Selama 2025, Polres Pringsewu Tangani 82 Kasus Narkoba dengan 111 Tersangka
Rabu, 31 Desember 2025 -
Korupsi KUR dan KUPEDES, Eks Mantri Bank di Pringsewu Divonis 3 Tahun dan Denda 357 Juta
Rabu, 31 Desember 2025









