Rumah di Kampung Karangan Way Kanan Hanyut Terbawa Arus Sungai
Kupastuntas.co, Way Kanan - Rumah warga yang berada di bantaran Sungai Kampung Karangan, Dusun Induk, Kecamatan Bumi Agung, Way Kanan mengalami longsor. Hal ini membuat warga cemas akan terjadinya longsor susulan dan menimbulkan kerugian materi dan korban jiwa, Senin (5/2/2019).
Potensi longsor susulan kemungkinan besar akan terjadi di karenakan potensi hujan masih berlanjut di bulan februari ini.
"Longsor terjadi pada Senin malam (4/2/2019) sekitar jam 19.00 WIB, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Akibat kejadian longsor warga enggan untuk tinggal di rumah mereka karena takut terjadi longsor longsor susulan," terang Marona Asena, salah satu warga Kampung Karangan, Selasa (5/2/2019).
Manora, melanjutkan longsor ini diakibatkan oleh aliran air kiriman dari Way Umpu. Bila terjadi hujan di Way Umpu, maka air sungai Kampung Karangan akan meluap dan arus air deras akan mengikis tebing serta mengakibatkan longsor.
Akibat longsor ini dapur dan wc rumah warga ikut hanyut terbawa air sungai Karangan. "Kami sudah beberapa kali meminta bantuan ke pemerintah daerah tapi sampai sekarang belum ada tanggapan, apa lagi kejadian longsor ini bukan yang pertama, tapi sudah berkali-kali setiap masuk musim penghujan. Ada pun bantuan dari pemerintah hanya mengirim tentara dan polisi untuk membantu warga, serta bantuan mie instan," terangnya.
Manora, menambahkan bila tidak ada tindakan atau solusi dari pemerintah daerah, maka Kampung Karangan Dusun Induk akan hilang di telan air sungai.
"Kami warga Kampung Karangan sangat berharap bantuan pemerintah daerah dan solusi apa yang harus di ambil untuk menyelamatkan Kampung Karangan, dikarenakan sudah beberapa kali warga meminta bantuan dan solusi dari pemerintah tapi belum ada titik terang hingga saat ini," terangnya.(Sandi)
Berita Lainnya
-
Arinal Djunaidi akan Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur dan Pertanian di Kabupaten Way Kanan
Rabu, 13 November 2024 -
Pesta Rakyat Ardjuno, Masyarakat Way Kanan Antusias Penuhi Lapangan Bhakti Negara
Rabu, 13 November 2024 -
Ramaikan! Pesta Rakyat Ardjuno di Way Kanan Suguhkan Andika Kangen Band dan Yusuf Cak Culay
Rabu, 13 November 2024 -
Ali Rahman-Ayu Gelar Kampanye Tatap Muka di Kecamatan Negeri Agung Way Kanan
Senin, 14 Oktober 2024