Lampung Fair 2019 Kedepankan Potensi Kopi Lampung

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung akan kembali menggelar event promosi pembangunan Lampung Fair yang direncanakan pada 19 April sampai 3 Mei 2019.
Dalam pelaksanaan tahun ini, Pemprov terus berupaya menyajikan penampilan yang lebih menarik dari tahun-tahun yang lalu. Potensi daerah seperti kopi akan ditonjolkan lewat kegiatan parade kopi.
"Nantinya masyarakat Lampung diajak untuk ngopi bersama dengan Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo. Mudah-mudahan ini bisa terlaksana," ujar Direktur Panitia Event Organizer, Jihad Akbar Samburang usai rapat paparan pelaksanaan Lampung Fair, di ruang rapat Sakai Sambayan kantor Gubernur Lampung, Rabu (30/1/2019).
Selain kopi, kata Oji sapaan akrabnya, seluruh pemerintah kabupaten/kota di Provinsi Lampung diajak untuk ikut berpartisipasi dengan menampilkan potensi daerah seperti di bidang pertanian, kelautan, pariwisata dan lainnya.
Agar masyarakat mengetahui secara jelas pembangunan apa saja yang ditampilkan, masing-masing anjungan dari kabupaten/kota diminta untuk mempresentasikan hasil pembangunan dan apa yang akan dituju ke depan.
"Di panggung utama itu kita siapkan waktu untuk anjungan 15 kabupaten/kota untuk mempersentasikan daerahnya masing-masing atas capaian-capaian dan sesuatu yang mau dicapai," katanya.
"Kita mengedepankan informasi dan sosialisasi hasil pembangunan daerah yang kita kemas dari sisi entertainment. Setiap kabupaten/kota bisa menampilkan mensosialisasikan kepada publik tentang apa apa yang sudah mereka lakukan di periode-periode sebelumnya," imbuhnya.
Lewat tema "Kilau Lampung Semarak Sumatera", ia mengharapkan peluang investasi di Lampung bisa semakin terbuka dengan adanya publikasi pembangunan dari setiap daerah.
Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemprov Lampung, Taufik Hidayat mengatakan, meski secara umum tidak terlalu banyak perbedaan dari kegiatan tahun lalu, Taufik menargetkan pelaku usaha yang masuk bisa lebih banyak dan adanya keterlibatan lebih dari kabupaten/kota.
"Penataannya saja yang perlu dibenahi supaya bisa lebih semarak penyelenggaraannya. Seperti lokasi parkir akan dikoordinasikan dengan Pemerintah Kota Bandar Lampung termasuk pihak keamanan," ujar Taufik. (Erik)
Berita Lainnya
-
Kementan Perkuat Ketahanan Pangan Nasional Lewat Brigade Pangan
Jumat, 18 April 2025 -
Polisi Siapkan Rekayasa Lalin Saat Demo Bela Palestina di Tugu Adipura Besok
Jumat, 18 April 2025 -
Universitas Teknokrat dan SMAN 2 Natar Teken MoU, Dorong Peningkatan Mutu Pendidikan
Jumat, 18 April 2025 -
Alumni SMAN 2 Bandar Lampung Angkatan 1999 Silaturahmi ke Almamater, Undang Hadiri Halalbihalal Akbar
Jumat, 18 April 2025