Giat Safari Subuh, Satu Cara Polres Lampura Berada Ditengah-tengah Masyarakat

Kupastuntas.co, Lampung Utara - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) terus melakukan pembenahan baik dari dalam tubuh organisasi sampai di peningkatan kinerja personelnya untuk menciptakan kondisi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif, dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Di momentum akhir tahun 2018, Kepolisian Daerah (Polda) Lampung melalui Kepolisian Resor (Polres) Lampung Utara dalam upaya menyerap aspirasi masyarakat dan mempererat tali silaturahmi dengan mitra kerja (media massa), polres berinisiatif menggelar lomba karya tulis (feature).
Digelarnya kegiatan tersebut tentunya bukan hanya sekedar ajang untuk memperlihatkan bahwa keberadaan polisi ditengah-tengah masyarakat dapat dirasakan, tetapi lebih terfokus pada peningkatan kinerja anggota Polri yang mampu menempatkan dirinya bersama masyarakat.
Penempatan AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K, sebagai Kapolres Lampung Utara oleh Kapolda Lampung, Irjend Pol. Purwadi Arianto, tentunya mempunyai misi dan kepercayaan kepada AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K, untuk bisa menciptakan hubungan yang harmonis dengan seluruh elemen masyarakat, dalam upaya menghilangkan stigma negatif bahwa Kabuapten Lampung Utara kota tidak aman.
Dalam upaya menciptakan rasa aman, nyaman dan kondusif itu dari persiapan pelaksanaan perayaan Natal, Galungan dan menyambut Tahun baru 2019, di bawah komando AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K, personel Polres Lampung Utara selalu ada ditengah-tengah masyarakat.
Sebagaimana dikatakan Kapolres Lampung Utara, AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K, media massa sebagai salah satu kepanjangan tangan Polisi karena dimanapun berita-beritanya dinikmati para pembaca. Untuk itu diharapkannya pelaku media (wartawan) bisa menjadi Polisi bagi media lainnya, menjadi Polisi bagi seluruh pembaca, dan dapat terus menciptakan keamanan dan ketertiban bagi masyarakat.
"Menjadi penghilang stigma negatif bahwa Kabuapten Lampung Utara kota tidak aman. Kita hilangkan merek Lampung Utara kota tidak aman supaya investor datang," ujarnya.
Setelah sukses melaksanakan tugasnya pada pelaksanaan perayaan Natal dan Galungan (Tanggal 25 dan 26 Desember 2018), saat ini personel Polres Lampung Utara masih terus berusaha menciptakan kondisi kamtibmas dalam rangka menyambut datangnya malam pergantian tahun baru dari tahun 2018 ke tahun 2019.
• Safari Subuh
Upaya jajaran Polres Lampung Utara dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat, terlihat dari telah disiagakannya petugas di Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan dalam rangka melaksanakan Ops Lilin Krakatau 2018, dan menyambut datangnya malam pergantian tahun 2019.
Kesibukan aparat kepolisian setempat tidak hanya terfokus pada pengamanan, tapi juga masih ada waktu yang mereka pergunakan untuk tetap berada ditengah-tengah masyarakat. Yaitu melalui program safari subuh.
Program safari subuh itu dilaksanakan aparat Polres Lampung Utara sebagai cara mendekatkan diri dengan warga dan media memberikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada masyarkat.
Program itu sendiri telah dilaksanakan Kapolres Lampung Utara, AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K bersama pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Mahasiswa Muhamadyah (IMM) Kotabumi di Masjid Agung, yang berada di Kecamatan Kotabumi, Kamis (27/12/2018).
Menurut Ketua PWI Lampung Utara, Jimi Irawan, setelah selesai melaksanakan sholat berjamaah Kapolres memberikan imbauan kepada seluruh jamaah masjid untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban ditengah-tengah masyarakat serta dapat menyaring informasi secara bijak menjelang pelaksanaan Pemilu 2019 mendatang.
"Dalam imbauannya, Kapolres mengajak masyarakat untuk tetap bersama-sama menjaga dan menciptakan Kamtibmas di wilayah Kabupaten Lampung Utara, dan diharapkannya masyarakat lebih bijak dalam memilah informasi yang beredar saat ini agar tidak ikut serta dalam penyebaran berita bohong atau hoax," kata Jimi Irawan, Jumat (28/12/2018).
Selain itu Kapolres Lampung Utara itu juga meminta agar pengendara untuk selalu mematuhi peraturan yang diberlakukan di jalan raya. Hal itu tentunya demi keselamatan diri sendiri dan juga orang lain. Dengan menaati rambu-rambu lalu lintas, itu merupakan salah satu cara menghindari terjadinya kecelakaan.
Pada kesempatan itu Kapolres juga menghimbau kepada jamaah dan masyarakat untuk mewaspadai adanya paham-paham radikal dan tindakan Intoleransi yang merupakan cikal bakal yang bisa memecah belah persatuan bangsa.
"Kapolres mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bekerjasama guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif sampai pada pelaksanaan Pemilu 2019 yang akan datang," kata Jimi Irawan, menyampaikan pesan Kapolres Lampung Utara, AKBP Budiman Sulaksono.
Kegiatan safari subuh Kapolres Lampung Utara, AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K. untuk sebagian wilayah Kota Kotabumi, telah dilaksanakan di Masjid Syahmin, Masjid Ijtimaiyah, At Taqwa, Masjid An Nur, Masjid Alimin, Masjid Al Muhajirin, Masjid Darul Aman, Masjid Durul Ihksan, Masjid Nurul Iman, Masjid Nurul Khafi, Masjid Tawakal, Masjid Syuhada, Masjid Al Ikhlas dan Masjid Agung.
AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K. mulai menjalankan tongkat komando sebagai Kapolres Lampung Utara sejak Sabtu (27/10/2018), setelah serah terima jabatan Kapolres Lampung Utara dari AKBP Eka Mulyana, S.I.K. di Polda Lampung, Kamis (25/10/2018), dan acara pisah sambut yang dilaksanakan di Polres setempat, Jumat (26/10/2018) lalu. (Sarnubi)
Berita Lainnya
-
Kasus Dugaan Korupsi Renovasi RSUD Ryacudu, Giliran Kadis Kesehatan Lampura Diperiksa
Rabu, 16 April 2025 -
Sekda Meradang 80 Unit Randis Pemkab Lampura Tak Bayar Pajak Dan Didominasi Dinkes, Ini Rinciannya
Jumat, 11 April 2025 -
Usut Dugaan Korupsi Renovasi RSUD Ryacudu 2,1 Miliar Lebih, Direktur dan Anggota DPRD Lampura Diperiksa
Kamis, 10 April 2025 -
SPKLU PLN di Lampung Utara Siap Layani Pengguna Kendaraan Listrik, Begini Kata Pemudik!
Kamis, 03 April 2025