DPRD Lampung Utara Tetapkan Agung - Budi Bupati Terpilih

Kupastuntas.co, Lampung Utara - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Utara menggelar rapat paripurna penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih.
Hasil rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Lampung Utara, Rahmat Hartono bersama Wakil Ketua I Nurdin Habim, Wakil Ketua II Herwan Mega dan Wakil Ketua III Arnold Alam tersebut menetapkan Paslon Agung Ilmu Mangkunegara dan Budi Utomo sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lampung Utara lalu.
Agung Ilmu Mangkunegara dan Budi Utomo, Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih dan yang telah ditetapkan oleh DPRD Lampung Utara itu dalam rapat paripurna yang berlangsung dengan lancar dan hikmat, Jumat (28/12/2018).
Hadir dalam acara itu Kapolres Lampung Utara, AKBP Budiman Sulaksono, perwakilan Kodim 0412 Lampung Utara, kepala OPD, camat dan lurah beserta tamu undangan. (Sarnubi)
Berita Lainnya
-
Kasus Dugaan Korupsi Renovasi RSUD Ryacudu, Giliran Kadis Kesehatan Lampura Diperiksa
Rabu, 16 April 2025 -
Sekda Meradang 80 Unit Randis Pemkab Lampura Tak Bayar Pajak Dan Didominasi Dinkes, Ini Rinciannya
Jumat, 11 April 2025 -
Usut Dugaan Korupsi Renovasi RSUD Ryacudu 2,1 Miliar Lebih, Direktur dan Anggota DPRD Lampura Diperiksa
Kamis, 10 April 2025 -
SPKLU PLN di Lampung Utara Siap Layani Pengguna Kendaraan Listrik, Begini Kata Pemudik!
Kamis, 03 April 2025