Pemkab Lamtim Gelar Rapat Bahas Festival Way Kambas 2018

Kupastuntas.co, Lampung Timur – Menjelang pelaksanaan event pamungkas dalam Kalender Wisata Kabupaten Lampung Timur 2018, yakni Festival Way Kambas 2018, Pemerintah Kabupaten Lampung Timur gelar rapat besar bahas persiapan Festival Way Kambas VIII tahun 2018, Rabu (07/11/2018).
Pada rapat yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur, Syahrudin Putera dengan didampingi Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Junaidi, serta dihadiri para Kepala OPD, para Camat dan perwakilan dari Balai Konservasi Taman Nasional Way Kambas.
Sekdakab berharap, dengan dilakukannya rapat dapat lebih mematangkan serta menyukseskan hajat akbar yang juga merupakan salah satu Event Festival berskala Nasional itu.
Diketahui dalam gelaran Festival Way Kambas 2018 yang mengangkat tema "Konservasi Untuk Kesejahteraan" ini sendiri direncanakan memiliki beberapa agenda kegiatan dari tanggal 9 – 11 November 2018. (Adv)
Berita Lainnya
-
Tiga Hari Antre, Sopir Truk Singkong Tewas Mendadak di Parkiran PT SPM 2
Senin, 17 Maret 2025 -
10 Ton Beras Ludes Terjual di 6 Titik Pasar Murah di Lampung Timur
Senin, 17 Maret 2025 -
Berkah Musim Baratan, Hasil Tangkapan Gurita Nelayan di Lamtim Melimpah
Minggu, 16 Maret 2025 -
Puluhan Kapal Rusak Menumpuk di Muara Gading Mas Lamtim, Nelayan Ngeluh Susah Sandar
Minggu, 16 Maret 2025