Potong Tumpeng Warnai Ultah Karo SDM Polda Lampung ke 50

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Karo SDM Polda Lampung Kombes Pol Novian Pranata merayakan hari ulang tahun ke 50. Tepuk tangan dan alunan lagu selamat ulang tahun pun serentak dilakukan.
Kabag Watpers Biro SDM Polda Lampung Tri Suhartanto mengatakan, perayaan tersebut berlangsung meriah dan diwarnai dengan pemotongan tumpeng.
"Hari ini, tepat 50 tahun usia Karo SDM Kombes Pol Novian Pranata. Kami rayakan di rumdis beliau," ujar Kabag Watpers Biro SDM Polda Lampung AKBP Tri Suhartanto dalam keterangan tertulisnya, Kamis (1/11/2018).
Mewakili seluruh jajaran Biro SDM Polda Lampung, AKBP Tri Suhartanto menyampaikan ucapan selamat sukses dan panjang umur.
Dalam suasana berbahagia itu, Karo SDM Polda Lampung Kombes Pol Novian Pranata turut menghaturkan terimakasih banyak atas kegiatan tersebut.
"Terimakasih atas perhatiannya. Doa dan harapan yang belum tercapai diharapkan segera terpenuhi," ungkapnya. (Kardo)
Berita Lainnya
-
Songsong HUT ke-61 Provinsi Lampung, Kadin: Pembangunan Berkelanjutan dan Kepastian Hukum Jadi Kunci Kemajuan
Minggu, 16 Maret 2025 -
Pakar Transportasi: Perbaikan Jalan Jelang Mudik Harus Sesuai Standar
Minggu, 16 Maret 2025 -
HUT ke-61 Provinsi Lampung, Gubernur Mirza: Prioritas Kita Perbaiki Jalan
Minggu, 16 Maret 2025 -
HUT ke-61 Pemprov Lampung, Pengamat Ekonomi Sorot Defisit APBD
Minggu, 16 Maret 2025